“Alhamdulillah dengan hasil hari ini. Saya tidak pernah berpikir apapun yang pernah saya dapet di sini," beber Apriyani.
"Memang saya pernah juara tapi setelah turun podium kami mulai lagi dari nol dan saya coba dengan Fadia," sambungnya.
Apriyani/Fadia bertekad untuk terus berjuang dengan maksimal dan siap habis-habisan di setiap pertandingan.
"Kami terus mencoba dan melakukan yang terbaik. Kami juga tidak menyangka dengan hasil hari ini," jelas Apriyani.
(BACA JUGA: Kasus Tuduhan Perkosaan Melibatkan Cristiano Ronaldo Ditutup)
"Tapi kami sudah siap capek dan mau main apa saja,” tambahnya seperti dilansir PB Djarum.
Selanjutnya di babak final, pasangan peraih medali emas SEA Games 2021 Vietnam ini akan menantang ganda putri terbaik dunia, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China).
Chen Qing Chen/Jia Yi Fan melaju ke final usai mengalahkan pasangan Korea Selatan Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong dengan skor 21-12, 21-13.
“Kami bersyukur dan masih ada hari esok. Kami mau melakukan yang terbaik tanpa berekspektasi tinggi,” pungkas Apriyani.
View this post on Instagram