Sepakbola

Delapan Tim Sepak Bola Wanita Ikut Piala Gubernur DKI Jakarta 2022, Anies: Kami Berikan Kesempatan

fin.co.id - 11/06/2022, 19:16 WIB

Ilustrasi - Sepak Bola

JAKARTA, FIN.CO.ID -- Piala Gubernur DKI Jakarta 2022 secara resmi dibuka di Lapangan Pancoran Soccer Field (PSF), Jakarta pada Jumat, 10 Juni 2022.

Sebanyak delapan tim sepak bola wanita bakal bersaing memperebutkan Piala Gubernur DKI Jakarta 2022.

(BACA JUGA: Lawan Arema FC di Piala Presiden, Pelatih PSM Makassar Akan Beri Kejutan, Begini Isinya)

Dari jumlah tersebut, tiga peserta merupakan klub yang berasal di luar Jakarta yakni, Arema FC Women (Malang), Akademi Persib Putri (Bandung), dan Putri Surakarta FC (Solo).

Sisanya adalah tim asal Ibu Kota yakni Roket FC, UKI Jakarta, Putri BMIFA, Pro Direck Ladies FC, dan Putri Naga Negeri Jakarta SC.

Delapan tim tersebut terbagi menjadi dua grup dan akan bersaing pada 10-18 Juni.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan ajang ini adalah bentuk apresiasi khususnya kepada perempuan yang memilih mengembangkan potensi di bidang sepak bola.

(BACA JUGA: Persib Bandung Resmi Merekrut Pemain Timnas Filipina: Wilujeng Sumping Daisuke Sato)

"Kami memberikan kesempatan yang setara. Karena itu diadakan turnamen ini. Kami berharap potensi atlet-atlet sepak bola wanita mempunyai wadah sehingga bisa berkembang dan bisa menjadi atlet andalan Indonesia," kata Anies dalam keterangan tertulis, saat membuka Piala Gubernur DKI Jakarta 2022 di Lapangan Pancoran Soccer Field, Jumat, 10 Juni 2022.

Dalam kesempatan yang sama, Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia (ASBWI) juga mengapresiasi inisiatif dari PSF karena memberikan kesempatan bagi wanita berkembang dalam cabang olahraga sepak bola.

Dalam pembukaan Piala Gubernur DKI Jakarta 2022, jajaran pengurus ASBWI hadir seperti Monica Desideria (Wakil Ketua Umum), Hatir Sata Tarigan, dan Viola Kurniawati (Komite Eksekutif ASBWI).

Menurut Monica, Piala Gubernur DKI Jakarta 2022 merupakan langkah yang luar biasa dalam perkembangan sepak bola wanita.

(BACA JUGA: Jelang Lawan Persis Solo di Piala Presiden, Pelatih PSS Sleman Bilang Begini )

ASBWI juga berharap dengan adanya turnamen ini dapat memajukan sepak bola wanita terutama untuk memperkuat timnas Indonesia.

"Kami sangat mengapresiasi karena hal ini bergerak dari masyarakat, dari inisiasi PSF yang begitu memperhatikan perkembangan sepak bola wanita. Kemudian mereka menghubungi kami sebagai Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia dan kami berkolaborasi," katanya.

Admin
Penulis
-->