Sepakbola . 01/06/2022, 07:26 WIB

Jelang Lawan Timnas Indonesia, Kapten Bangladesh Bilang Begini

Sebagaimana diketahui kalau pentas Kualifikasi Piala Asia 2023 akan berlangsung sejak 8 hingga 14 Juni 2022 mendatang.

Selain itu, berdasarkan situs 11v11, Timnas Indonesia sudah enam kali bersua Bangladesh sejak pertemuan perdana pada 1985 silam.

Hasilnya, Timnas Indoensia membuat enam kali kemenangan, Bangladesh menang sekali, dan sama-sama satu kali imbang.

Pertemuan terakhir Timnas Indonesia dan Bangladesh terjadi pada 2008, dimana Skuad Garuda menang dengan skor 2-0.

(BACA JUGA: Sandy Walsh dan Jordi Amat Batal Bela Timnas Indonesia, Anggota PSSI: Ya sudahlah)

Di sisi lain kepala pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengatakan bahwa anak asuhnya sudah siap menghadapi Bangladesh.

Shin Tae-yong menyebut bahwa pemain dalam kondisi oke dan dirinya sudah mempunyai formula untuk mengalahkan Bangladesh.

"Saat ini kondisi pemain sangat baik. Saat latihan, pemain selalu bersemangat dan kerja keras," terang Shin Tae-yong.

"Kami akan memberikan perlawanan terbaik dan kemenangan tentunya. Meski begitu, Egy Maulana absen pada laga besok karena masih cedera," tambahnya.

(BACA JUGA: Usai Piala Dunia, Angel Di Maria Bakal Pensiun)

Head to Head Timnas Indonesia vs Bangladesh:

Timnas Indonesia 4-0 Bangladesh - 29 Juli 1975 (Merdeka Tournament).

Timnas Indonesia 2-1 Bangladesh - 10 Agustus 1984 (International Friendly).

Timnas Indonesia 2-0 Bangladesh - 18 Maret 1985 (FIFA World Cup).

Timnas Indonesia 1-2 Bangladesh - 2 April 1985 (FIFA World Cup).

© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com