Jakarta

Dilaporkan ke Polisi, Benny K Harman Bantah Tuduhan Lakukan Penganiayaan

fin.co.id - 27/05/2022, 01:02 WIB

Waketum Partai Demokrat, Benny K Harman.

Karena lama menunggu, Benny lalu mendatangi "front desk" dan meminta agar bisa bertemu dengan manajer atau pemilik.

"Di 'front desk' itu kami menerima informasi bahwa tamu barusan reservasi per telepon setelah kami sekeluarga datang ke tempat itu sehingga kami semakin merasa bahwa kami diperlakukan semena-mena," katanya.

(BACA JUGA: Ada Sponsor Bir di Ajang Formula E Jakarta, Begini Penjelasan Panita)

Berdasarkan pengakuan karyawan, manajer restoran sedang berada di Bali. Dia bertanya siapa yang suruh mengeluarkannya dari ruangan dan alasannya apa, tetapi karyawan itu tidak menjawab.

"Saya mendorong muka si karyawan dan mengingatkan agar perlakuan terhadap pengunjung harus sopan dan santun," katanya.

Dia mengingatkan para karyawan dan semua pemilik restoran agar selalu bersikap santun kepada semua pengunjung karena Labuan Bajo telah menjadi destinasi pariwisata super premium.

"Setelah bertemu dengan ibu yang diduga sebagai pemilik restoran di ruangan itu, kami lalu pulang dengan penuh kecewa dan mencari makanan di resto yang lain," katanya.

(BACA JUGA: Pria Ini Babak Belur, Penyebabnya Habis Pamer Kelamin di Depan Tiga Remaja di Tempat Umum)

Bahkan, menurut Benny, pihak restoran yang diwakili Kiki dan Rikardo selaku karyawan yang mengusirnya telah menyampaikan permohonan maaf atas kesalahan mereka.

Admin
Penulis
-->