Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Adik Kandung Gus Dur Hj Lily Khodijah Wahid Wafat

fin.co.id - 09/05/2022, 18:37 WIB

Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Adik Kandung Gus Dur Hj Lily Khodijah Wahid Wafat

Ibu Nyai Hj Lily Khodijah Wahid binti KH A Wahid Hasyim meninggal dunia

Saat skandal Bank Century mencuat, Lily bersama delapan anggota DPR dari lintas fraksi berinisiatif membentuk Tim Sembilan. 

Tim inilah yang menggagas usulan penggunaan hak angket DPR untuk mengusut kasus pengucuran dana Rp 6,7 triliun ke Bank Century.

Boleh dikata, langkah Lily ini cukup berani. Sebab saat itu tidak ada satupun politisi PKB yang berani menyatakan mendukung Pansus Century, apalagi menjadi inisiator. 

(BACA JUGA: Imam Shamsi Ali 'Senggol' Rektor ITK, Bandingkan Dengan Wanita Berhijab yang Jadi Insinyur di Space-X)

Beberapa elite PKB malah menyesalkan sepak terjang Lily. Tapi dia yakin dengan apa yang dilakukannya. Bukan hanya di parlemen, di partainya sekalipun dia kritisi.

Saat masih remaja, dia sudah mengenal politik. Ketika usianya masih sekitar 19 tahun, Lily sempat dicalonkan menjadi anggota DPR. 

Namun dia memutuskan membatalkan pencalonan karena sudah banyak anggota keluarga yang menjadi caleg kala itu. Terlebih dia memang lahir dari keluarga Wahid Hasyim yang dekat dengan hiruk pikuk politik.

Bagi Lily, politik tak identik sebagai upaya perebutan kekuasaan.  Menurutnya, makna politik sesungguhnya adalah cara untuk mencapai kemakmuran rakyat. 

(BACA JUGA: Viral Video Mesra Arya Saloka dan Amanda Manopo, Roy Suryo: Itu Beneran, Natural, Teman Tapi Mesra)

Untuk mencapai tujuan itu, setiap orang bisa memainkan perannya masing-masing sesuai kemampuannya.

Masyarakat biasa bisa berpartisipasi dalam politik dengan ikut menyampaikan aspirasinya terhadap situasi perkembangan negara lewat saluran-saluran yang ada. Maka, dia tidak takut untuk menyuarakan kebenaran. 

Prinsipnya, katakanlah yang benar meski itu pahit.

 

Admin
Penulis