Nasional . 02/05/2022, 04:00 WIB

Pemprov DKI Gelar Shalat Id di JIS, Simak Dulu Skema Lalu Lintas Kendaraan

Penulis : Admin
Editor : Admin

Ali meminta warga DKI di Jakarta Utara tidak berpawai takbir keliling. Selain untuk menghindari terjadinya kecelakaan di jalan, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ingin warga merayakan hari kemenangan ini dengan malam takbiran di tempat-tempat seperti di mushala dan masjid serta bisa datang ke JIS.

"Jadi tidak usah berputar-putar (untuk takbiran) dan pawai-pawai seperti itu, nanti khawatir ada kecelakaan. Pesan Bapak Gubernur, boleh takbiran di masjid dan mushala atau bisa datang ke Jakarta International Stadium untuk merasakan kegembiraan bersama-sama," kata dia di Jakarta, Jumat, 29 April 2022.

Saat malam takbiran nanti, diperkirakan lima wilayah kota dan satu kabupaten di DKI Jakarta akan mengirimkan tim tabuh beduk berikut peralatan masing-masing, termasuk Jakarta Utara, ke JIS.

"Jakarta Utara mengirimkan timnya termasuk peralatan pendukung lainnya, gendangnya dan personelnya enam sampai 10 orang," kata Ali.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com