Nasional

Jubir PSI Tuding Anies Bagikan Kaus 'Kampanye' ke Pemudik, Geisz Chalifah: Kalimat Elu Ini Udah Menuduh

fin.co.id - 29/04/2022, 13:40 WIB

Eks Komisaris PT Pembangunan Jaya Ancol (Tbk) Geisz Chalifah.

Unggahan ini, Geisz Chalifah turut membagikan empat buah foto, dimana foto tersebut berisikan isi pake yang dibagikan Anies Baswedan ke pemudik.

Pada cuitan ini, pernyataan Geisz Chalifah mendapat 181 komentar, 694 retweets, dan 2.384 likes hingga berita ini tayang.

Terlebih Jubir PSI Sigit Widodo enggan mengakui bahwa tuduhan tersebut berdasarkan keirian.

"Di TV One kemarin, jubir PSI menolak bahwa kritik mrk hanya berdasarkan kedengkian," beber Geisz Chalifah.

(BACA JUGA: Praveen/Melati Melaju ke Perempat Final Kejuaraan Asia 2022, Legenda Bulu Tangkis Indonesia Bilang Begini)

Sampai-sampai Geisz Chalifah meminta bantuan Pakar Telematika Roy Suryo untuk membuktikan gambar-gambar tersebut.

"Namun faktanya mereka memang selalunya menarasikan kedengkian dengan menyebar berita fitnah pula," jelas Geisz Chalifah.

"Para ahli silahkan meneliti akurasi foto paket kesehatan dari PMI yg dibagikan Oleh Gubernur. @KRMTRoySuryo2," pungkasnya.

Sebelumnya Sigit Widodo mempertanyakan perihal fenomena pemudik yang mengenakan kaos 'Anies Presiden Indonesia'.

(BACA JUGA: Kejuaraan Asia 2022: Bermain Nekat, Cara Anthony Ginting Singkirkan Tunggal Putra Jepang)

Sigit merasa kalau mudik yang digelar secara gratis ini menghabiskan APBN DKI Jakarta sebesar Rp13,7 miliar.

Akan tetapi Sigit kian heran dengan adanya para pemudik mengenakan kaos tersebut dan bingung dananya dari mana.

"Apakah Pak @aniesbaswedan tahu soal kaos ini?," buka akun Twitter @sigitwid yang merupakan milik Sigit, Rabu (27/4/2022).

"Mudik gratis ini menggunakan dana APBD DKI Jakarta sebesar Rp 13,7 miliar, kalau digunakan untuk kepentingan pribadi bisa dikategorikan sebagai penyalahgunaan wewenang untuk menguntungkan diri sendiri," sambung Sigit.

(BACA JUGA: Kejuaraan Asia 2022: Tampil Militan, Pramudya/Yeremia Bocorkan Strategi Tumpaskan Wakil Malaysia)

Admin
Penulis
-->