Cek Kondisi Anda ke Dokter jika Alami Jatuh Duduk, Efeknya ke Tulang Ekor

fin.co.id - 14/04/2022, 19:01 WIB

Cek Kondisi Anda ke Dokter jika Alami Jatuh Duduk, Efeknya ke Tulang Ekor

Jatuh Duduk, , Image oleh Holger Langmaier from Pixabay

JAKARTA, FIN.CO.ID - Terjatuh memang bukan sebuah aktifitas yang menyenangkan, yang ada justru menyakitkan.

Salah satunya adalah jatuh duduk. Kondisi ini menurut ahli, tidak boleh dianggap sepele, karena dapat mengganggu kualitas hidup seseorang.

Jika saja Anda atau ada keluarga yang mengalami jatuh duduk, kunjungan ke dokter spesialis saraf sangatlah dianjurkan.

(BACA JUGA: Penyebab Orang Punya Keinginan Mengakhiri Hidup, Jangan Dianggap Remeh)

Apalagi, ketika efek berkesudahan dari jatuh duduk yang dialami itu, dibarengi dengan rasa nyeri, dan mengganggu aktifitas harian seperti disebut di atas.

Ada pun alasan mengapa bagian belakang tubuh Anda terasa nyeri, ada hubungannya dengan benturan yang dialami oleh tulang ekor.

"Ketika terjatuh dalam posisi terduduk tulang ekor bisa mengalami retak, bergeser atau memar," kata dr. Riza Marlina seperti dikutip FIN dari Alodokter.

Ada pun efeknya terhadap mereka yang mengalaminya, kata dr. Riza Marlina sangatlah beragam.

"Nyeri pada tulang ekor bisa berlangsung dalam jangka waktu yang berbeda-beda, mulai dari sebentar hingga bisa lebih dari beberapa bulan," jelas dia.

Ketika menyebabkan rasa nyeri yang demikian, aktifitas keseharian, lanjut dr. Riza Marlina, akan sangat terdampak.

Tidak hanya menyebabkan masalah saat berdiri, bahkan untuk sekedar duduk pun tidak bisa dilakukan dengan cara biasanya.

"Jika memang terasa nyeri pada tulang ekor masih terus dirasakan, yang bisa anda lakukan melakukan konsultasi dengan dokter saraf untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," ujarnya menyarankan.

Dan untuk mengurangi rasa nyeri yang disebabkan oleh Anda jatuh duduk, maka sangat disarankan untuk menghindari duduk terlalu lama di tempat permukaan keras.

Selain menggunakan bantal donat yang berbentuk bulan dengan lubang di tengah itu, Anda juga disarankan untuk mengkompres area tulang ekor menggunakan es.

Caranya adalah dengan membaluti es dengan kain, lalu kompresi pada area yang terdampak selama 15-20 menit.

Dapatkan berita terkini langsung di ponselmu. Ikuti saluran FIN.CO.ID di WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029Vajztq

Admin
Penulis
-->