Sementara itu menurut pengamat Bloomberg, Jason Schreiner, layanan mirip Game Pass milik PlayStation ini, nantinya akan terdiri dari tiga tier.
Pada tier yang paling bawah (juga tiel lainnya) ini nantinya, memiliki benefit yang sama dengan PlayStation Plus, memberikan akses beberapa judul game gratis perbulannya, dan akses terhadap online gaming.
Di tier kedua, ada akses yang sebagian besar mirip Xbox Game Pass. Pengguna PS4 dan PS5 dapat memainkan sebanyak game yang mereka inginkan, dari Library PlayStation mereka.
Nah pada tier paling pertama, selain fitur-fitur yang disebutkan di atas, para player juga akan memiliki akses game-game yang keluar di konsol lawan PlayStation.
Game-game klasik PS1, PS2 dan PSP, akan bisa dimainkan jika player terdaftar dengan status ini.
(BACA JUGA:Perkiraan Harga PlayStation 5 Pro)
RUMOR LAIN
Belum satu tahun resmi diluncurkan, PlayStation 5 dikabarkan bakal punya versi upgrade. Menurut bocoran leaker Moore’s Law IS Dead, Sony bakal mengeluarkan PS5 dengan spesifikasi lebih tinggi dari model standarnya.