Keuangan

Praktis! Transaksi di E-Commerce Tanpa Perlu Berpindah Aplikasi Pakai BRImo E-Payment

fin.co.id - 20/01/2022, 23:10 WIB

BRImo, BRImo E-Payment, Transaksi Digital, e-commerce

Konsumen yang menggunakan BRImo E-Payment sebagai metode transaksi dapat menerima diskon hingga 50% di Tokopedia, Bukalapak, Citilink, dan Dinomarket.

Konsumen yang semakin sering menggunakan BRImo e-payment juga berkesempatan menerima hadiah menarik. 

BRI telah menyiapkan reward menarik, yakni 1 unit MacBook Pro M1, 5 unit Iphone 13, 10 unit Samsung A52, dan 50 Saldo BRImo senilai 1 juta rupiah.

Untuk melakukan transaksi BRImo E-Payment, pastikan pengguna telah memiliki user BRImo, setelah itu ketika berbelanja di e-commerce cukup dengan memilih menu pembayaran BRImo E-payment di halaman Checkout pembayaran, lalu login menggunakan user ID BRImo, Verifikasi OTP dan Transaksi selesai.

Inovasi yang terus dihadirkan BRI ini berimplikasi positif terhadap kinerja sektor digital perseroan.  

Sampai dengan akhir 2021 terdapat 14,15 juta pengguna dengan laju transaksi yang melesat hingga 66,24 persen year on year (yoy) menjadi 1,27 Miliar transaksi. 

Laju transaksi yang melaju kencang itu berbanding lurus dengan nilai transaksi di BRImo, internet banking yang tumbuh 119,26 persen yoy menjadi Rp3,17 triliun.

 

Admin
Penulis