Entertainment . 19/01/2022, 15:07 WIB
JAKARTA, FIN.CO.ID – Karin Novilda atau yang kerap disapa Awkarin ternyata sempat memberikan peringatan khusus kepada Laura Anna.
Peringatan tersebut menyangkut dengan hubungan yang terjalin antara Laura dengan Gaga Muhammad.
Awkarin, yang pernah berpacaran selama lima bulan dengan Gaga Muhammad pada tahun 2016 silam memberikan nasihat kepada Laura.
Awkarin tidak menyampaikan pesan tersebut secara langsung ke Laura, melainkan melalui perantara dari aktris dan model Erika Carlina.
(BACA JUGA:Viral! Pencuri Sadis Pukuli Anjing Pakai Kayu Balok Sampai Terkapar, Diduga untuk Dikonsumsi)
(BACA JUGA:Kimia Farma Buka Lowongan Buat di Tujuh Daerah, Apa Saja?)
Hal tersebut diungkap Erika saat hadir di kanal YouTube TS Media beberapa waktu yang lalu.
"Laura deket sama Gaga sebenarnya udah dikasih tahu juga sama Karin (Awkarin). Udah ada feeling, karena menurut Karin, Gaga ya Gaga aja," kata Erika.
Erika menolak untuk menyampaikan pesan Awkarin terkait hal itu karena ia tak ingin menjadi orang ketiga.
"Kalau lu (Laura) cinta enggak masalah, sama-sama cinta enggak masalah, karena kan namanya cinta. Cuma jangan sampai lo ngerasain apa yang gue rasain," ucap Erika menyampaikan pesan Awkarin.
(BACA JUGA:Gaga Muhammad Divonis 4,5 Tahun Penjara, Kaka Laura Anna: Puas...)
(BACA JUGA:Kiky Saputri Ikut Klarifikasi Usai Gilang Dirga Singgung Tarif Fuji Tembus Rp30 Juta: Itukan Bercanda!)
Awkarin menyampaikan pesan itu hanya karena dia tidak ingin temannya merasakan apa yang sudah dirasakan dirinya.
"Dalam konteksnya baik ya, gue mendoakan yang terbaik untuk hubungan lo, karena gue enggak mau apa yang terjadi sama gue terjadi sama kalian, anggaplah gue sebagai contoh," tutur Erika saat kembali menyampaikan pesan Awkarin pada saat itu.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com