News . 23/05/2021, 15:00 WIB

Seafood Jenis Ini Sehatkan Jantung dan Otak

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA - Udang, kepiting, lobster, kerang dan tiram adalah beberapa jenis seafood yang masuk dalam kategori shellfish. 

Tidak hanya memiliki tekstur daging yang berbeda satu sama lain, mereka juga menawarkan rasa unik dengan kenikmatannya tersendiri. 

Namun tahukah Anda, di balik kenikmatan itu, terdapat pula manfaat sehat yang luas, khususnya terhadap jantung manusia, 

Kaya akan protein, lemak sehat dan mikronutrien, konsumsi shellfish menjadi istimewa di mata manusia. 

Pada lemak yang terkandung, terdapat lemak omega-3, yang diklaim ahli baik tidak hanya untuk jantung, namun juga otak, 

Tidak hanya itu, zat besi, zinc, magnesium dan vitamin B12, juga ditawarkan oleh konsumsi shelfish yang dimaksud.

Namun  yang perlu dicatat di sini, adalah bahwa manfaat ini baru benar-benar terasa, jika dimasak dengan cara di-steam juga dibakar.

Selain untuk jantung dan otak yang sehat, adalah potensinya untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh mereka yang mengkonsumsinya. Demikian seperti dilansir Healthline.(ruf/fin)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com