News

Pasien Sembuh Bertambah 5.418 Orang

fin.co.id - 30/03/2021, 01:00 WIB

Pesawat milik maskapai Citilink terdampak abu vulkanik erupsi Gunung Ruang di Bandara Sam Ratuangi, Manado, Sulawesi Utara

JAKARTA - Angka kesembuhan pasien COVID-19 di Indonesia terus meningkat. Pada Senin (29/3), jumlah kesembuhan bertambah 5.418 orang. Jumlahnya lebih besar dari 5.008 orang yang baru terkonfirmasi COVID-19.

Data juga menunjukkan adanya penambahan kasus kematian sebanyak 132 orang.Dengan penambahan tersebut maka telah terakumulasi 1.501.093 kasus COVID-19 di Indonesia. Sementara 1.336.818 orang telah dinyatakan sembuh. Sebanyak 40.581 orang meninggal dunia.

"Satgas COVID mencatat saat ini terdapat 123.694 kasus aktif atau pasien yang tengah menjalani perawatan dan isolasi mandiri setelah terkonfirmasi COVID-19. Angka itu menunjukkan penurunan 542 orang dari sehari sebelumnya. Selain itu terdapat pula 59.473 orang yang masuk dalam kategori suspek," kata Juru bicara Satgas Penanganan COVID-19 Wiku Adisasmito di Jakarta, Senin (29/3).

Hasil tersebut didapat setelah dilakukan pengujian terhadap 46.933 spesimen dari 39.042 orang di ratusan jaringan laboratorium di seluruh Indonesia.

Kalimantan Barat dan Maluku tidak melaporkan keberadaan kasus baru. Sementara itu daerah dengan kasus baru terbanyak adalah Jawa Barat 1.610 kasus. Kemudian DKI Jakarta dengan 1.014 kasus, Jawa Tengah 388 kasus , Banten 328 kasus serta Kalimantan Selatan dengan 275 kasus.

Tercatat, DKI Jakarta menjadi provinsi dengan total kasus dan pasien sembuh terbanyak. Yakni 380.706 akumulasi kasus. Sebanyak 366.542 orang telah dinyatakan sembuh. "Jawa Timur menjadi wilayah dengan total kasus kematian terbesar. Jumlahnya mencapai 9.854 orang," pungkasnya. (rh/fin)

Admin
Penulis
-->