JAKARTA - Aktris Jessica Iskandar saat ini menetap di Bali bersama putra tunggalnya, El Barack Alexander. Keduanya, hidup bahagia di sana dan berusaha selalu berbagi kebahagiaan dengan orang lain.
Seperti belum lama ini, Jedar begitu disapa, bersama El mengunjungi salah satu yayasan yang menampung bayi-bayi terlantar di kawasan Kelod Denpasar. Di sana, diketahui mata Jedar tertuju pda salah seorang anak bernama Avaro.
Yang bikin kaget, El membisikkan Jedar yang berisi permintaan untuk memiliki adik. Sontak saja, perempuan berusia 32 tahun itu sampai merinding. Jedar belum siap untuk mengadopsi anak.
"EL Barack sampai bisikin aku, 'mama yang mana yang mama mau bawa untuk jadi adik EL.'," tulis Jessica pada keterangan foto tersebut.
"OMG!! Merinding saat nulis ini. EL Barack hebat sekali. Tapi mama butuh keberanian dan komitmen besar, EL. Tidak mungkin mama bawa terus kalau ga sanggup mama pulangin lagi. Semoga Tuhan memberkati kita semua. Amin #bali," sambungnya.
Masih dalam unggahannya, Jedar mengungkapkan bahwa menjadi orangtua tidaklah mudah. Karena memiliki tanggung jawab yang besar bukan hanya sekadar mengajak bermain.
Seperti diketahui, Jessica Iskandar sempat stres lantaran sang calon suami, Richard Kyle membatalkan pernikahan. Ditambah lagi di musim pandemi bisnisnya mengalami kerugian karena adanya PSBB. Jedar memiliki sejumlah bisnis, mulai dari jualan roti hingga kosmetik. (din/fin)