Polisi Siap Kawal Pemulangan Jenazah Eril dari Bandara Soetta Sampai ke Rumah Duka

Polisi Siap Kawal Pemulangan Jenazah Eril dari Bandara Soetta Sampai ke Rumah Duka

Unggahan Akun Persib Bandung atas meninggalnya Emmeril Khan Mumtadz.--Twitter/ @persib

JAKARTA, FIN.CO.ID- Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) akan melakukan pengawalan terhadap jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril Ketika tiba di Indonesia.

Jenazah Eril telah ditemukan dengan kondisi meninggal dunia pada Rabu 8 Juni 2022. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memberi informasi akan membawa pulang putranya dan tiba di Indonesia pada Minggu 12 Juni 2022.

Ketika Jenazah Eril tiba di Indonesia, Polisi akan mengawal pemulangan dari Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) sampai kerumah duka di Bandung, Jawa Barat.

(BACA JUGA:Jokowi: Insya Allah Pemulangan Jenazah Eril Bisa Cepat)

(BACA JUGA:Jenazah Eril Ditemukan, Tsamara Amany Tulis Kalimat Menyentuh)

Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Pol Gatot Repli Handoko.

"Tentunya Polri nanti tetap memberikan back up berupa pengawalan dari bandara sampai ke rumah duka," ujar Pol Gatot pada Jumat 10 Juni 2022.

Gatot meneruskan, proses pengawalan akan dibantu dari personel Polda Jawa Barat (Jabar). Dan pihaknya telah melakukan kordinasi dengan keluarga Ridwan Kamil.

"Itu nanti dari Polda Jabar mungkin akan memberikan backup. Kemudian dari rumah duka ke tempat pemakaman, kita pasti Polri akan memberikan backup juga, terutama dari Polda Jabar," tuturnya.

Lanjutnya, kepolisian berkordinasi dengan pihak keluarga Ridwan Kamil dan Protokoler Pemerintah provinisi Jawa Barat. Untuk kelancaran pengawalan jenazah Eril hingga ke rumah duka.

"Tentunya sudah (koordinasi), termasuk dengan pihak keluarga, protokoler Bapak Gubernur Ridwan Kamil juga, sudah dikordinasikan," tutupnya.

(BACA JUGA:Jenazah Ditemukan, Yellow Notice Eril akan Ditutup Polri)

Disisi lain, Presiden Joko Widodo telah menginstruksikan Kementerian Luar Negeri (Kemlu) dan Kedutaan Besar Indonesia di Swiss untuk mempercepat kepulangan Eril.

“Saya sudah perintahkan kepada Kementerian Luar Negeri dan kepada duta besar untuk secara maksimal membantu kepulangan jenazah dari Swiss ke Indonesia dan kita harapkan insyaallah bisa segera terlaksana pemulangan jenazahnya,” kata Jokowi, Jumat (10/6/2022).

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: