Yang Punya Masalah Berjerawat Nantinya Awet Muda, Ini Penjelasan Dokter

Yang Punya Masalah Berjerawat Nantinya Awet Muda, Ini Penjelasan Dokter

Awet Muda, Image oleh Dimitar Veselinov dari Pixabay--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Sejak dahulu kala, yang namanya wajah berjerawat tidak pernah dianggap sebagai berkah.

Jelas, kulit wajah yang terlihat berbintik merah, yang lebih menyebalkan lagi jika bekasnya terlihat hitam, adalah alasan mengapa orang benci berjerawat.

Akan tetepi yang tidak disadari orang, ternyata jerawat juga bisa menyamar sebagai berkah, akan tetapi baru akan dirasakan di kemudian hari nanti.

(BACA JUGA:Kesal dengan Jerawat yang Terus Muncul di Wajah, Berikut Langkah Sederhana Mengatasinya)

Mengapa demikian, karena menurut studi, mereka yang kala mudanya bermasalah dengan jerawat, punya potensi awet muda di hari kemudian.

Lho kok bisa? Ya menurut studi yang dilakukan para peneliti King's College London, hal ini ada hubungannya cara kerja DNA manusia.

"Menurut temuan kami, mereka yang berjerawat memiliki sel yang mampu melindungi (wajah) mereka dari penuaan," kata Dr. Simone Riber dalam sebuah pernyataan.

Memiliki telomer (bagian paling ujung dari DNA linear yang selalu berulang-ulang) lebih panjang pada sel darah putih mereka, menjadi alasan di balik rahasia kulit awet muda orang yang berjerawat di hari kemudian.

Itu artinya, pada mereka yang punya masalah jerawat di masa mudanya, akan proses penuaan yang lebih lamban dari mereka yang tidak.

Tingginya produksi minyak di area wajah, dan mungkin beberapa faktor lainnya, menjadi alasan di balik hal itu.

Temuan ini dirilis para ahli dalam Journal of Investigative Dermatology.

Anda salah satu yang punya masalah dengan jeraawat? Meski tidak sekarang, Anda mungkin akan menyukurinya suatu hari nanti.

Cara Mengatasi Noda Hitam Bekas Jerawat

Jerawat adalah masalah kulit yang menyebalkan dan tidak memandang usia. Tidak hanya menyebalkan saat meradang, ia juga menyisakan permasalahan usai mengempis.  

Adalah bercak hitam yang ditinggalkan jerawat, yang kerap dihadapi mereka dengan masalah ini.  Namun pertanyaannya, dapatkah bercak hitam akibat jerawat ini dicegah?

Well, menurut ahli, yang perlu dilakukan pertama kali adalah menghindari kebiasaan Anda mengorek atau memecahkan jerawat.  

Hal ini dapat memperlama hiperpigmentasi yang disebabkan jerawat, khususnya mereka dengan kulit alami yang gelap.  

Berikut beberapa alterfnatif yang bisa Anda pilih, untuk mengatasi noda hitam di wajah akibat jerawat, seperti dilansir Healthline:

• Oleskan aloe vera di tempat yang terdampak
• Konsumsi vitamin C
• Rutin gunakan tabir surya dengan SPF setidaknya 30

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: