Viral Rombongan Pengantin Pria Berjumlah 3.000 Orang, Ridwan Kamil: Indahnya Prosesi Menikah

Viral Rombongan Pengantin Pria Berjumlah 3.000 Orang, Ridwan Kamil: Indahnya Prosesi Menikah

Rombongan pengantin lelaki di Malausma, Majalengka yang disebut jumlahnya 3.000 orang. Foto: Wirakha Studio--

MAJALENGKA, FIN.CO.ID -- Rombongan pengantin pria dalam sebuah pesta pernikahan viral di media sosial (medsos).

Pasalnya, dalam rombongan tersebut disebutkan jumlahnya mencapai 3.000 orang.

(BACA JUGA:Undang Pasangan LGBT, Wasekjen PA 212: Umat Islam Boikot Podcast Deddy Corbuzier!)

(BACA JUGA:Gus Miftah: Kalau Maksud Deddy Corbuzier Mengkampanyekan LGBT, Saya Akan Melawan Pertama Kali!)

Video rombongan pengantin lelaki yang mencapai 3.000 orang itu diabadikan fotografer pernikahan Wirakha Studio.

Dalam video tersebut disebutkan juga bahwa lokasinya berada di Malausma, Kabupaten Majalengka.

"Info tamu 3.000 org, kirain bercanda. Ternyata…," tulis Wirakha Studio dalam unggahan video rombongan pengantar pengantin lelaki yang diunggah pada Senin, 9, Mei 2022.

Panjangnya barisan rombongan pengantin tersebut menarik perhatian Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

(BACA JUGA:Undang Pasangan Gay, Follower IG Deddy Corbuzier Hilang 8 Juta dalam Semalam?)

Kang Emil pun ikut membagikan postingan tersebut dalam akun pribadi miliknya.

"INDAHNYA PROSESI MENIKAH," tulis kang Emil dalam unggahannya.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Ridwan Kamil (@ridwankamil)

Kang Emil kemudian mengunggah percakapan imajiner antara calon pengantin pria (CPP) dan calon pengantin wanita (CPW) dalam pernikahan itu.

"CPW: Pas prosesi akad nikah, kira2 berapa banyak keluarga yang mau dateng?"

(BACA JUGA:Viral! Anies Baswedan Ancam Manusia Intoleran: Jika Saya Presiden, Saya Akan Tindak Tegas dan Keras)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sahroni

Tentang Penulis

Sumber: