Ini Penting! Ibu Hamil Tidak Boleh Sembarangan Minum Obat Darah Tinggi

Ini Penting! Ibu Hamil Tidak Boleh Sembarangan Minum Obat Darah Tinggi

Ilustrasi ibu hamil. (Pixabay)--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Bagi penderita darah tinggi, minum obat khusus darah tinggi adalah dibutuhkan untuk mengontrol tekanan darah.

Seperti diketahui, mereka yang punya darah terlalu tinggi, dapat meningkatkan risiko mereka terkena stroke dan serangan jantung.

Pertanyannya, apa boleh ibu hamil minum obat darah tinggi?

(BACA JUGA:Vaksin Darah Tinggi Pertama di Dunia, Dua Kali Suntik dalam Setahun sebagai Pengganti Obat Minum)

Jawabnya menurut dr. Muahammad Ainul Rohman F, yang namanya wanita hamil tidaklah boleh sembarangan mengkonsumsi obat-obatan.

Salah satunya adalah amlodipin. Menurut dr. Ainul Rohman, amlodipin ini tidaklah dianjurkan untuk wanita yang sedang dalam keadaan hamil.

"Amlodipin merupakan salah satu dari obat untuk menurunkan tekanan darah golongan Administration) obat ini termasuk kedalam kategori C yang dapat berbahaya kepada janin dan ibu hamil," jelas dr. Ainul Rohman.

"Pada wanita yang hamil dapat mengkonsumsi miniaspilet, metildopa, atas rekomendasi dari dokter," sambungnya seperti dikutip FIN dari Alodokter.

Ia menambahkan, untuk ibu hamil yang punya darah tinggi, untuk memeriksakan kondisi mereka secara langsung ke dokter kandungan.

Selain minum obat yang direkomendasikan, diharapkan untuk menghindari aktifitas besar, makanan asin, paparan asap rokok, dan rutin menjalani pemeriksaan.

Anjuran bagi Calon Ibu Baru

Selain istirahat yang cukup, 7-9 setiap hari, calon mommy baru disarankan untuk membatasi kegiatan yang memberatkan fisik, apalagi yang melibatkan kontraksi pada otot perut.

Selain pintar dalam mengendalikan emosi dan hindari stress, calon mommy baru di minta untuk makan makanan bergizi, bersih dan diolah dengan matang dan sempurna.

Minum banyak air putih, dan membatasi makan makanan instan serta ultraproses, juga wajib dihindari selama kehamilan

"Jika terasa mual dan muntah yang mengganggu, makanlah dengan porsi sedikit-sedikit tapi sering, kurangi makan makanan yang pedas, masam, dan mengandung banyak gas, jangan langsung berbaring seusai makan".

Calon mommy baru juga diminta untuk menjaga diri dari paparan asap rokok dan polusi. Itu artinya, jika mommy merokok berhentilah, atau jika tinggal dengan orang yang merokok, maka hindarilah.

"Tidak meminum sembarang obat, herba, dan suplemen. Jaga kebersihan diri dan kenakan pakaian yang longgar. Semoga membantu ya," tutup dr. Nadia Nurotul Fuadah.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: