Khalid Basalamah Pernah Ceramah Islam Disebarkan Dengan Pedang, Abdillah Toha Sebut Ustaz Jenis Ini Berbahaya

Khalid Basalamah Pernah Ceramah Islam Disebarkan Dengan Pedang, Abdillah Toha Sebut Ustaz Jenis Ini Berbahaya

Pemerhati sosial, politik, ekonomi, dan keagamaan Abdillah Toha.-Screenshot YouTube/Partai Solidaritas Indonesia-

(BACA JUGA:Dapat Somasi, Ini Klarifikasi Tri Suaka dan Zinidin Zidan Usai Diduga Mengejek Gaya Nyanyi Andika Kangen Band)

"Kalau mereka nolak baru jiziah, kalau mereka nolak baru perang dan ini tanpa nunggu kita diserang, memang ini ekspansi," ujar Khalid.

"Memang ekspansi Islam, disebarin Islam itu, gitu kan. Kalau mereka nolak terjadi peperangan, ya, memang ini peperangan," sambungnya.

Dirinya juga mengembalikan pembahasan dengan contoh kasus Makkah yang berhasil diambilalih oleh Nabi Muhammad SAW pasca perang.

"Kasus tadi saya katakan Makkah misalnya kemudian waktu Nabi SAW menyerang Tabuk, gitu kan," beber Khalid.

(BACA JUGA:Hasil Lengkap UFC Vegas 52: Andrade Cetak Sejarah Fenomenal, Kuncian Maut Puelles)

"Perang Hunain waktu Nabi SAW melanjutkan menyerang wilayah-wilayah yang mendekati kota Ta'if gitu kan dan banyak perang-perang yang lain Nabi SAW ekspansi Islam," jelas Khalid.

Terakhir dalam cuplikan tersebut Khalid bilang tapi umat mukmin fair datang tawarkan Islam.

Kalau ditolak baru kemudian diminta bayar jiziah dan kalau menolak lagi baru terjadi peperangan.

Kendati demikian, pasca ditelusuri, video ceramah Khalid Basalamah tentang hal ini ternyata sudah disampaikan pada 2016 lalu.

(BACA JUGA:Pos Marinir Kembali Diserang KKB Papua, Pratu Mar Dwi Miftahul Ahyar Gugur)

Hal itu bisa dilihat pada akun YouTube Lentera Islam, dimana waktu unggah video terjadi pada 28 Juli 2016 dan sudah dinikmati 432.312 ribu penonton hingga berita ini terbit.

'Islam itu memang disebarkan dengan pedang, Ustadz DR Khalid Basalamah, MA' menjadi judul video tersebut.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: