Tsamara Amany Keluar dari PSI, Politisi Demokrat Malah Bilang Begini

Tsamara Amany Keluar dari PSI, Politisi Demokrat Malah Bilang Begini

Tsamara Amany.-Screenshot YouTube/Tsamara Amany-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Politisi Partai Demokrat Anis Fauzan buka suara usai tahu Tsamara Amany memilih keluar dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Anis Fauzan menyampaikan pendapatnya melalui cuitan di akun media sosial Twitter pribadinya, tepatnya Senin (18/4/2022).

Anis menilai kalau Tsamara sepanjang kariernya di dunia politik telah terbentuk citranya sebagai politisi pejuang demokrasi.

"Tsamara itu selama ini tercitrakan sebagai politisi muda pejuang demokrasi," tulis Anis.

(BACA JUGA:Tsamara Amany Keluar dari PSI, Nicho Silalahi: Apa Udah Gamau Dipimpin Giring Ganesha?)

Anggota Bappilu DPP Partai Demokrat itu juga menambahkan kalau Tsamara sudah betul sekali mundur dari PSI.

"Sudah benar dia keluar dari PSI karena PSI setuju wacana 3 periode jabatan yang menyalahi kaidah demokrasi," terang Anis.

Lebih lanjut dirinya juga memberikan selamat kepada Tsamara karena keputusannya untuk mundur pilihan yang tepat.

"Selamat Tsamara pilihanmu tepat cepat-cepat meninggalkan PSI," tutur Anis.

(BACA JUGA:Akui Beruntung Masuk Tim Kerja Era Presiden SBY, Denny Indrayana: Dipenuhi Hujan Kritik)

Pada cuitan yang lain, Anis kembali memberikan selamat pada Tsamara atas pilihannya tersebut.

"Selamat mbak @TsamaraDKI kamu bukan lagi menjadi bagian dari PSI," kata Anis.

Bagi Anis, pilihan Tsamaraa sudah tepat karena PSI mendukung perpanjangan masa jabatan tiga periode.

"Partai yang mendukung perpanjangan masa jabatan Presiden 3 periode," tambah Anis.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: