Menantu Luhut, Mayjen TNI Maruli Simanjuntak Jadi Pangkostrad?

Menantu Luhut, Mayjen TNI Maruli Simanjuntak Jadi Pangkostrad?

JAKARTA - Jabatan Pangkostrad hingga kini masih kosong. Tepatnya sejak 17 November 2021 pasca Jenderal TNI Dudung Abdurachman diangkat menjadi KSAD menggantikan Jenderal TNI Andika Perkasa. Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak disebut-sebut sebagai calon kuat mengisi jabatan tersebut. "Seluruh pangdam yang ada sekarang, termasuk menantu LBP (Luhut Binsar Pandjaitan), Mayjen TNI Maruli Simanjuntak juga punya peluang," kata Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi PPP Syaifullah Tamliha di Jakarta, Selasa (28/12). Seperti diketahui, saat ini Maruli menjabat sebagai Pangdam IX/Udayana. Salah satu syarat menjadi Pangkostrad adalah pernah menjabat pangdam. Maruli merupakan menantu Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan. Menurut Tamliha, Pangkostrad harus diduduki perwira tinggi yang memahami posisi TNI dalam Pemilu 2024. Pangkostrad mendatang akan mengemban tugas layaknya Panglima TNI pada Pemilu 2024. "Jika masa jabatan Jenderal TNI Andika Perkasa tidak diperpanjang, kemungkinan besar Laksamana TNI Yudo menjadi Panglima TNI. Pada saat yang sama Jenderal TNI Dudung juga akan pensiun pada akhir 2023. Sehingga kemungkinan besar Pangkostrad sosok militer yang akan berjibaku menjadi Panglima TNI pada event pemilu presiden, pemilu legislatif dan pilkada serentak pada 2024," tukasnya. Menurutnya, penentuan Pangkostrad betul-betul sangat penting. Penunjukkannya harus cermat dan tepat. "Jabatan Pangkostrad sangat penting bagi Presiden sebagai panglima tertinggi TNI. Karena itu, harus figur yang tepat," tukas politisi PPP ini. Menanggapi hal ini, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menegaskan pihaknya maskh menunggu Wanjakti (Dewan Kepangkatan dan Jabatan Tinggi). Hasil sidang Wanjakti akan diserahkan kepada Presiden Joko Widodo. "Nantinya, Presiden yang akan menentukan siapa yang layak menjadi Pangkostrad. Pasti akan dilaporkan ke Presiden. Karena beliaulah yang akan menentukan," tegas Andika. (rh/fin)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


admin

Tentang Penulis

Sumber: