Jangan Salah! AC Rumah yang Tidak Lagi Dingin Bukan Berarti Freonnya Bocor

Jangan Salah! AC Rumah yang Tidak Lagi Dingin Bukan Berarti Freonnya Bocor

AC, Image oleh Mustafa shehadeh from Pixabay--

JAKARTA, FIN.CO.ID - AC di rumah Anda tidak lagi dingin dan Anda lalu berasumsi bahwa freonnya mungkin habis atau bocor.

Well, pada kasus yang satu itu, freon yang habis atau bocor tidak selalalu menjadi penyebabnya.

Yang perlu diketahui di sini adalah, bahwa pada kasus freon bocor atau habis, umumnya sangat bisa dengan mudah dikenali pemilik AC.

Dengan melihat pipa AC pada unit luar atau outdoor, Anda bisa langsung mengenali bocor tidaknya freon AC Anda.

Yang perlu dilakukan cukup dengan menyalakan AC, dan tunggu beberapa menit setelahnya.

Jika Anda mendapati pipa saluran freon dalam keadaan membeku atau dipenuhi es, maka bisa dipastikan bahwa AC Anda kehabisan freon.

Akan tetapi, ketika Anda tidak mendapati adanya pipa yang membeku, justu tetesan air yang Anda lihat, maka bisa dipastikan bahwa tidak ada yang salah dengan freon AC Anda.

Pada kasus yang seperti ini, mencuci AC saja dianggap cukup untuk mengembalikan kemampuan AC Anda, dalam mendinginkan ruangan.

Menurut Selka

Menurut spesialis AC dari Laman Selka, yang perlu diketahui dari cara kerja freon AC, bahwa kecuali bocor atau katup yang terbuka, yang namanya freon tidak akan habis atau berkurang.

"(Perlu diketahui) bahwa freon itu tidak akan habis jika tidak terjadi kebocoran, karena sistem freon adalah sistem tertutup".

Sebab itu, jika harus menggunakan jasa teknisi AC, untuk membersihkan AC, maka pilihlah jasa servis AC yang jelas badan usahanya.

Tujuannya adalah untuk menghindarkan konsumen, dari aksi teknisi AC nakal, yang kerap mencari tambahan dari jasa yang mereka tawarkan.

"Pilihlah teknisi dari toko atau brand yang sudah terpercaya," kata Selka menganjurkan.

Menurut Urban Company

Jika AC tidak dingin namun bukan disebabkan oleh kerusakan, atau kebocoran, maka filter, evaporator dan kondensor yang kotor adalah penyebabnya.

Salah satu alasan mengapa AC tidak lagi dingin karena filter udaranya penuh dengan debu. Hal ini dapat mengganggu kinerja evaporator yang fungsinya menyerap panas dari dalam ruangan, menyebabkan AC tidak lagi dingin.

Jika filter dan evaporator ada di dalam, kondensor adalah unit luarnya. Ketika kondensor tersumbat atau kotor, hal ini juga menjadi penyebab AC tidak dapat dapat mendinginkan ruangan.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: