Lihat Kampung Jin di Majalengka, Rumah Mewah Hingga Mobil yang Wajib Dimiliki Warga

Lihat Kampung Jin di Majalengka, Rumah Mewah Hingga Mobil yang Wajib Dimiliki Warga

Salah satu rumah mewah di kampun jin Majalengka, Jawa Barat.--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Sebuah kampung kaya raya di Majalengka, penduduknya memiliki rumah mewah, kampung mereka disebut kampung jin.

Mendengar kampung jin, akan terbayang sebuah perkampungan dengan aura mistis atau menyeramkan.

Tetapi kampung jin yang ini berbeda 180 derajat, tidak ada kesan menyeramkan atau kepulan kemenyan di sepanjang kampung.

(BACA JUGA:Gus Yahya Sebut Penundaan Pemilu 2024 Masuk Akal, Pengamat: PBNU Memang Harus Dekat dengan Kekuasaan, Tapi... )

Dilansir radarcirebon.com, sebutan kampung jin bukan tanpa alasan, karena di kampung tersebut mayoritas memiliki usaha konveksi dari bahan jeans.

Sebutan kampung jin diplesetkan dari sebutan jeans yang merupakan bahan utama usaha rumahan mereka.

Kampung jin berada di Kampung Sukaraos, Desa Sukamukti, Kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka.

(BACA JUGA:Ternyata Ini Penyebab Jalur Puncak Macet yang Jadi Lautan Kendaraan Sepeda Motor)

Setiap gang di kampung kaya raya tersebut, nyaris terdapat rumah mewah hasil dari usahanya membuat pakaian dari bahan jeans itu.

Bukan sekadar mewah, bahkan bentuk bangunannya pun ada yang menyerupai pendopo bupati atau istana.

Hasil produksi buatan mereka akan dikirim ke Jakarta dan beberapa daerah di luar pulau Jawa.

Selain rumah mewah, di kampung ini juga terdapat pabrik-pabrik yang merupakan tempat pembuatan pakaian bebahan jeans tersebut.

Para juragan di kampung ini, kebanyakan mempekerjakan karyawan dari Cilacap dan Majenang, meski orang lokal juga ada.

Dari penuturan pemilik kanal Rizquna Channel, rumah-rumah mewah di kampung jin, berdiri di kiri kanan sepanjang jalan kampung.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: