Ronaldo vs Maguire, Ada Apa dengan MU?

Ronaldo vs Maguire, Ada Apa dengan MU?

Ronaldo Berpotensi Gantikan Maguire Jadi Kapten MU, Image Credit: @harrymaguire93/Instagram--

JAKARTA - Manchester United kembali memanas, dan ban kapten Setan Merah yang kini jadi taruhannya. Harry Maguire berpotensi kehilangan posisinya di klub.

Cristiano Ronaldo disebut jadi sosok favorit bagi Ralf Rangnick, untuk mengenakan ban kapten MU menggantikan Harry Maguire.

Maguire sendiri tidak sedang pada kondisi terbaiknya musim ini. Semenjak kedatangan Cristiano Ronaldo, Jadon Sancho dan Raphael Varane, kapten MU itu menunjukan penurunan performa.

Kendati demikian menurut Mirror, via MARCA, Maguire enggan melepas posisi itu, untuk diserahkan ke Ronaldo.

Berdasarkan info sebuah sumber yang namanya tidak disebutkan, CR7 pada dasarnya berada di belakang Maquire.

Ronaldo bahkan disebut meminta dukungan para pemain MU, untuk membeking sang kapten.

Hanya saja yang menjadi masalah, oleh pelatih interim MU, Ralf Rangnick, Ronaldo diminta untuk menjadi sosok mentor bagi para pemain muda MU.

"Awalnya, Ronaldo meminta para pemain memberikan dukungan mereka pada Harry," kata sumber tanpa nama itu.

"Namun yang jadi masalahnya, manajer MU (Rangnick) sekarang meminta pemain muda MU untuk dimentori Ronaldo," ungkap dia.

"Gegara itu, posisi Harry kini tak menentu. Meski kapten kesebelasan, ia harus mengikuti apa yang dikomandoi Ronaldo, demi menjaga keharmonisan tim," tambahnya.

Mirror sendiri berpendapat, jika dalam waktu dekat ini, ban kapten Manchester United, pada akhirnya akan diserahkan pada pemain Portugal itu dalam waktu dekat ini.

Ronaldo Sendiri Tidak Jauh Berbeda

Musim 2021/22 adalah musim terburuk Cristiano Ronaldo, semenjak berprofesi sebagai pesepak bola profesional.

Sempat tampil impresif di awal musim bersama Manchester United, namun belakangan Ronaldo kesulitan mencetak gol.

Menurut BBC Sport, musim 2021/22 Premier League ini, adalah musim terburuk Ronaldo dalam 11 tahun terakhir.

Mengapa demikian, karena musim ini adalah untuk pertama kalinya bagi Ronaldo tidak mencetak satu gol pun dalam enam laga berturut-turut.
Ronaldo Berpotensi Gabung PSG

Tidak hanya Real Madrid, Cristiano Ronaldo dikaitkan dengan Paris Saint-Germain (PSG).

CR7 disebut berpotensi reuni dengan eks pelatih Madrid, Zinedine Zidane, jika pada akhirnya pelatih berkepala plontos itu menggantikan Mauricio Pochettino.

Jika sebelumnya Ronaldo sempat dilaporkan enggan gabung ke PSG, kini top skorer sepanjang masa Liga Champions itu sepertinya siap merapat ke Parc des Princes.

Di sana, ia bisa bereuni dengan Lionel Messi dan Neymar, hanya saja dalam satu tim.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: