JAKARTA, FIN.CO.ID -- Tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika memasuki hari pertama tes pada hari Jumat, 11 Februari 2022.
Setelah melakukan tes pramusim tersebut, Aleix Espargaro merasa tidak puas dengan Sirkuit Mandalika.
Menurutnya, kondisi lintasan tidak layak karena kotor akibat diguyur hujan semalaman.
(BACA JUGA: Keliling Sirkuit Mandalika Gunakan Sepeda, Aleix Espargaro: Indah, Namun Aneh)
Pembalap Aprilia Racing itu mengatakan Sirkuit Mandalika tidak dalam kondisi yang baik untuk dilalui.
Disebabkan ada berbagai macam lumpur dan debu yang sangat mengganggu ketika para pembalap sedang memacu motornya.
“Lintasan tidak dalam kondisi untuk dikendarai, banyak lumpur dan debu dan setiap pembalap, bersama dengan timnya, harus memutuskan kapan harus keluar untuk memacu motor atau tidak,” katanya, dikutip dari Motosan, Jumat, 11 Februari 2022.
(BACA JUGA: Jadwal Lengkap Tes MotoGP Mandalika 2022)
“Kondisinya tidak bagus dan ketika mereka memaksa semua pembalap untuk menempuh 20 lap, hanya satu racing line yang dibersihkan. Saya tidak suka keputusan itu. Saya kira ini adalah hari yang buruk,” tutur Espargaro.
Kendati mengeluhkan permukaan lintasan yang kotor, Aleix masih memberikan pujiannya terhadap Sirkuit Mandalika.
Ia mengatakan karakter lintasan Sirkuit Mandalika unik sehingga para pembalap bisa lebih kompetitif untuk memenangkan balapan.
(BACA JUGA: All Out Dukung MotoGP Mandalika, IMI Sampai Siapkan 2 Kapal Untuk Angkut Penonton dari Bali ke Mandalika)
“Ada beberapa tempat untuk menyalip. Pengereman di Tikungan 1, 10 dan masuk ke garis finis sangat rumit. Lalu, Anda bisa melakukan overtaking di mana-mana. Tetapi yang jelas hanya (Tikungan) 1 dan 10,” ucapnya.
Sekadar informasi, Espargaro telah merampungkan hari pertama Tes MotoGP Mandalika pada posisi kedua.
Spaniard membukukan lap time terbaik 1 menit 32,937 detik atau terpaut 0,471 dari adiknya, Pol, yang memuncaki timesheet.