Terungkap! Pengeroyok Pemuda Cari Kucing di Bekasi Ternyata Gangster dan Bawa Sajam Hendak Tawuran

Terungkap! Pengeroyok Pemuda Cari Kucing di Bekasi Ternyata Gangster dan Bawa Sajam Hendak Tawuran

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan.-Istimewa-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Pengeroyok pemuda inisial L hingga tewas saat sedang mencari kucing di Harapan Mulya, Tarumajaya Kabupaten bekasi, ternyata anggota gangster yang hendak melaksanakan tawuran. 

Mereka juga diketahui membawa senjata tajam dan sedang dalam pengaruh miras hingga sabu.

Hal itu diungkapkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol E Zulpan, dalam konferensi pers di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat 11 Februari 2021.

(BACA JUGA:Polisi Warning Ribuan Akun Medsos Penyebar SARA)

Kombes Zulpan mengatakan, para tersangka saat itu sedang nongkrong di taman dan hendak tawuran dengan kelompok lain di Tanjung Priok. Kelompok gangster itu bernama Brotherstres.

"Empat tersangka ini dalam melakukan aksinya ini, tiga orang dipengaruhi akibat penggunaan narkotika jenis sabu, kemudian juga menggunakan atau meminum miras ya. Menurut pengakuannya jenisnya anggur merah," kata Kombes Zulpan.

"Tawuran nggak disitu, di Tanjung Priok. Jadi mereka punya geng, sudah janjian. Jadi dia lagi kumpul di posnya itu, di taman itu. Lagi nongkrong termasuk dengan dua DPO ini kan sudah bawa sajam mau ke Tanjung Priok tawuran," sambung Kombes Zulpan.

(BACA JUGA:Tiba-tiba Datang lalu Peluk Penjual Sosis dari Belakang, Kakek Cabul Ditangkap Polisi)

Sejurus kemudian para tersangka mendengar teriakan maling. Kemudian, kawanan ini pun membabi buta menghajar korban hingga tewas.

Seperti diketahui, kasus ini terjadi di kawasan Perumahan Harapan Mulya, Tarumajaya, Kabupaten Bekasi pada Minggu, 6 Februari 2022 malam. 

Saat itu, korban sedang mencari kucing di kolong mobil di sekitar TKP.

(BACA JUGA:Usai Ditetapkan Jadi Anggota Brimob, Polisi Ini Ditemukan Tewas Dekat Saluran Air)

Saat sedang mencari kucing, korban L dipanggil oleh salah satu pelaku dan ditanya tujuannya. Bersamaan dengan itu, pelaku malah meneriaki L dengan sebutan maling dan L dihakimi oleh massa hingga tewas ditempat.

Pihak kepolisian sendiri saat ini sudah berhasil menangkap empat pelaku pengeroyokan dan masih memburu sejumlah pelaku lainnya. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sigit Nugr

Tentang Penulis

Sumber: