Overprotektif Banget! Suami Nekat Bakar Kantor Bappeda Riau, Alasannya: Curiga Istri Kerja di Hari Raya Imlek

Overprotektif Banget! Suami Nekat Bakar Kantor Bappeda Riau, Alasannya: Curiga Istri Kerja di Hari Raya Imlek

Suami Bakar Kantor Bappeda Riau Gegara Curiga Istri Masuk di Hari Raya Imlek-@memomedsos-Instagram

JAKARTA, FIN.CO.ID – Cemburu buta jelas bukan suatu hal yang baik untuk dilakukan oleh seseorang, apalagi sampai meruigkan banyak orang.

Salah satu contohnya yakni seorang suami berinisial IY (48) yang nekat membakar kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Riau

Aksi pembakaran itu dilakukan oleh IY lantaran adanya kecurigaan karena dirinya tidak bertemu dengan istrinya, WL, yang sebelumnya izin keluar untuk bekerja di hari raya Imlek.

Awalnya IY datang ke kantor Bappeda dengan membawa palu, bahan bakar minyak (BBM), plus handuk basah yang sudah diolesi minyak.

(BACA JUGA:Diduga Terseret Kasus Pencabulan, Politikus PSI Kecam Habib Yusuf: Biadab, Semoga Dihukum Kebiri)

(BACA JUGA:Ada 89 Orang di Kompleks DPR Positif Covid, Sembilan Orang Adalah Anggota DPR RI)

Kemudian IY memecahkan kaca dari pintu utama di kantor Bappeda Riau dan sempat mengancam petugas yang sedang berjaga di sana.

IY meminta petugas kantor untuk tidak menghalangi aksinya, yang mana pada akhirnya pelaku naik ke lantai II.

Sampai pada akhirnya IY diduga membakar kantor Bappeda Riau pada Selasa (1/2/2022) sekira pukul 15.00 WIB.

Aksi pembakaran itu dilakukan dengan nekat oleh IY lantaran adanya kecurigaan dan kecemburuan dirinya terhadap sang istri yang masuk kerja di hari libur.

(BACA JUGA:Menteri PPN: 80 Persen Lahan IKN Nusantara Bakal Jadi Hutan Kota)

(BACA JUGA:Bikin Resah Warga! Bocah-bocah Badut Jalanan Ketahuan Main Slot Judi Online dan Berkata Kasar di Parung Bogor)

Sampai pada akhirnya pihak kepolisian menangkap IY di rumahnya, sekitar 30 menit setelah kejadian pembakaran itu.

Sementara itu, dihimpun dari Antara bahwa kebakaran yang terjadi di Gedung Bappeda Provinsi Riau untungnya tidak sempat meluas.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by dave.martinus (@jayalah.negriku)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Risto Risa

Tentang Penulis

Sumber: