Menko Airlangga: Pemerintah Anggarkan Rp7,6 Triliun Tutup Selisih Harga Minyak Goreng

Menko Airlangga: Pemerintah Anggarkan Rp7,6 Triliun Tutup Selisih Harga Minyak Goreng

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan Pemerintah akan terus mengupayakan agar minyak goreng murah dapat dinikmati masyarakat-dok-Humas Kemenko Perekonomian

JAKARTA - Pemerintah memutuskan untuk meningkatkan upaya menutup selisih harga minyak goreng demi memenuhi kebutuhan rumah tangga, industri mikro, dan industri kecil. 

Kebijakan ini didasarkan atas hasil evaluasi yang mempertimbangkan ketersediaan dan keterjangkauan harga minyak goreng bagi masyarakat.

Menindaklanjuti kebijakan sebelumnya, Pemerintah memastikan masyarakat akan dapat memperoleh harga minyak goreng kemasan dengan harga terjangkau Rp14.000,00 per liter. 

(BACA JUGA:Airlangga Sidak Pasar Wonokromo Surabaya, Pastikan Minyak Goreng Rp14 Ribu)

Upaya menutup selisih harga ini tidak hanya diberikan untuk minyak goreng kemasan 1 liter, tetapi juga diberikan untuk minyak goreng dalam kemasan 2 liter, 5 liter, dan 25 liter.

“Dalam rapat ini diputuskan bahwa untuk selisih harga minyak goreng akan diberikan dukungan pendanaan dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) sebesar 7,6 triliun rupiah,” ungkap Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto ketika memimpin Rapat Komite Pengarah BPDPKS, Selasa, 18 Januari 2022.

Dikatakannya, minyak goreng kemasan dengan harga khusus akan disediakan sebanyak 250 juta liter per bulan selama jangka waktu 6 bulan. 

(BACA JUGA:Airlangga Sidak Pasar: Jual Minyak Goreng Rp18 ribu, Saya Cek Langsung Turun ke Rp14 Ribu)

Pemerintah juga akan terus melakukan monitoring dan evaluasi secara rutin. Minimal 1 bulan sekali.

“Pemberlakuan kebijakan satu harga untuk minyak goreng Rp14.000 per liter akan dimulai pada Rabu tanggal 19 Januari 2022 pukul 00.00 WIB di seluruh Indonesia. Namun, khusus untuk pasar tradisional diberikan waktu penyesuaian selambat-lambatnya 1 minggu dari tanggal pemberlakuan,” pungkas Menko Airlangga.(rls/hrr)

 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Gatot Wahy

Tentang Penulis

Sumber: