Terkini

Pilihan


OTT Bupati Penajam Paser Utara Diduga Tekait Penerimaan Suap dan Gratifikasi

OTT Bupati Penajam Paser Utara Diduga Tekait Penerimaan Suap dan Gratifikasi

Ilustrasi KPK.-Radar Cirebon-radarcirebon.com

JAKARTA, FIN.CO.ID - Tim satgas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, pada Rabu, 12 Januari 2022. Dalam OTT tersebut, KPK mengamankan Bupati Penajam Paser Utara Abdul Gafur Mas'ud dan 10 orang lainnya.

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron mengungkapkan, para pihak yang diamankan diduga terkait dengan penerimaan suap dan gratifikasi.

"Perlu kami sampaikan bahwa benar KPK kemarin tanggal 12 Januari 2022 telah melakukan giat tangkap tangan terhadap Penyelenggara negara di wilayah Penajam Paser Utara atas dugaan penerimaan suap dan gratifikasi," kata Ghufron ketika dikonfirmasi, Kamis, 13 Januari 2022.

Hingga saat ini, kata dia, para pihak yang diamankan masih menjalani pemeriksaan secara intensif.

KPK memiliki batas waktu maksimal 1x24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang diamankan.

"Karena itu kami minta masyarakat bersabar dan memberi kesempatan kepada tim KPK untuk bekerja menyelidik kasus ini, selanjutnya nanti akan kami infokan secara lebih komprehensif," ucapnya. (riz/fin)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rizky Agus

Tentang Penulis

Sumber: