Juara Piala Super Spanyol, Zidane: Real Madrid Klub Terbaik Dunia

Juara Piala Super Spanyol, Zidane: Real Madrid Klub Terbaik Dunia

JAKARTA – Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane tak bisa menutupi rasa bahagia usai membawa timnya merengkuh juara Piala Super Spanyol. Pasalnya, pelatih berusia 47 tahun tersebut, telah mengoleksi sembilan kemenangan dari sembilan final yang diikutinya bersama Los Merengues. Zidane mengatakan, trofi kesembilannya bersama El Real merupakan buah dari hasil kerja keras para pemain selama ini. Menurut pelatih asal Prancis itu, Real Madrid layak disebut sebagai salah satu klub terbaik di Eropa, bahkan dunia, karena mampu memenangkan berbagai turnamen bergengsi. “Saya tidak tahu mengapa kami bisa memenangkan sembilan gelar dari sembilan final (yang kami ikuti). Mungkin itu karena begitulah klub ini. Meski, sebenarnya tidak mudah (untuk menang di Piala Super Spanyol 2019-2020). Kami mencoba sabar dan bermain tenang,” kata Zidane dilansir Fox Sports Asia, Senin (13/1). Meski demikian, Zidane mengaku kesulitan menghadapi Atletico Madrid di final Piala Super Spanyol yang berlangsung di Stadion King Abdullah, Arab Saudi. Terbukti, Madrid harus menang 4-1 dari Atletico melalui adu penalti setelah bermain imbang tanpa gol selama 90 menit dan penambahan waktu. “Di babak pertama, kami tidak tahu bagaimana mencetak gol, tetapi kami memiliki kesabaran. Memenangkan trofi tidak pernah mudah dan apalagi melawan Atletico. Kedua tim sama-sama memiliki peluang. Namun, kami percaya sampai akhir pertandingan, seperti biasa,” tambahnya. Selama menjadi juru taktik Madrid, Zidane telah mengoleksi sembilan trofi dari sembilan final yang diikutinya. Sembilan gelar itu diraih Zidane tiga kali pada 2016, empat kali di 2017, satu di 2018 serta di awal 2020 ini sudah ada Piala Super Spanyol 2019-2020. (heq)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


admin

Tentang Penulis

Sumber: