Muatan Kargo Meningkat

Muatan Kargo Meningkat

MAKASSAR - Trafik penerbangan dan penumpang di Bandara International Hasanuddin memang mencatat penurunan. Akan tetapi trafik kargo justru mengalami peningkatan. Stakeholders Relation Manager PT Angkasa Pura I, Iwan Risdianto mengatakan, aktivitas penerbangan di Bandara Sultan Hasanuddin masih melandai. Per Senin, 7 September pergerakan pesawat sebanyak 173 pergerakan (Arrival dan Departure). Angka itu trennya turun dari periode sama tahun lalu sebesar -34,5 persen. Sama halnya pada pergerakan penumpang yang turun -51,19 persen. Dari 14.957 penumpang dibandingkan 31.105 penumpang pada tahun lalu.

BACA JUGA: Denny Siregar dan Ferdinand Kompak Kritik Anies: Habis Peti Mati Terbit Rem Darurat

Meski begitu, pergerakan kargo justu meningkat. Dari 216.299 kg dibandingkan tahun lalu sebanyak 194.769 penumpang. Naik 11,1 persen. "Kalau kenaikan kargo lebih disebabkan orang cenderung malas keluar rumah. Jadi untuk barang-barang yang tidak mudah rusak bisa dipaketkan lewat kargo," kata Iwan seperti dikutip Harian Fajar (Fajar Indonesia Network Grup). Terpisah, Kepala JNE Cabang Utama Makassar, Suci Indah Permatasari mengatakan, pandemi Covid-19 ini permintaan pengiriman barang meningkat. "Secara outbound kami ada peningkatan 25 persen dari 2019 ke 2020 sampai Juli," ujarnya.

BACA JUGA: KemenkopUKM dan KPK Sepakat Banpres Produkif Harus Akuntabel, Transparan dan Tepat Sasaran

Meskipun demikian, secara incoming terjadi penurunan 15 persen. "Itu dikarenakan banyak pesawat yang cancel akibat pandemi," lanjutnya. Transportasi yang terbatas, khususnya maskapai yang belum beroperasi normal seperti biasa membuat pihaknya harus mengeluarkan biaya yang lebih besar. Mulai dari menggunakan pesawat carter hingga mengatur jeda pengiriman barang konsumen. (tam/iad)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


admin

Tentang Penulis

Sumber: