Sergio Perez Bawa Semangat Baru

Sergio Perez Bawa Semangat Baru

JAKARTA - Red Bull Racing siap menyongsong musim 2021. Kehadiran Sergio Perez diyakini bakal membawa semangat baru untuk menantang juara dunia konstruktor Formula 1, Mercedes. Keyakinan tersebut diungkapkan Max Verstappen. Sukses menuntup musim dengan juara di Abu Dhabi, Verstappen yakin dengan kehadiran rekan barunya yang datang dari tim Racing Point, Sergio Perez. Verstappen menyebut Perez akan memberikan semangat baru, tidak hanya persaingan dengan Mercedes, namun juga di level Red Bull sendiri.

BACA JUGA: Eka Gumilar Sentil Ade Armando: Buzzer yang Melacurkan Diri Demi Uang

“Selalu sulit untuk melawan (Mercedes) dan saya berharap jika Checo (Sergio Perez) akan menjadi pebalap yang dapat mendorong bukan hanya tim namun juga saya, menjadi lebih baik ke depannya,” kata Verstappen seperti dikutip FIN dari Formula 1, Selasa (22/12). “Punya rekan yang bisa mendorong kita di kompetisi ini, adalah perasaan yang mengasyikan. (Keberadaan Perez di Red Bull) juga akan membuat saya tetap waspada (akan persaingan di internal Red Bull),” lanjut pembalap keturunan Belgia-Belanda itu.

BACA JUGA: Antisipasi Puncak Mudik, Calon Penumpang Pesawat Diingatkan Siapkan Pesyaratan Terbang

Dengan kehadiran Perez di Red Bull, diharapkan dapat menghadirkan persaingan yang lebih ketat, dibandingkan Alex Albon di musim lalu. Seperti diketahui, kurang memuaskannya performa Albon bersama Red Bull, telah memaksa pembalap Inggris-Thailand itu, untuk menjadi driver cadangan di musim 2021 mendatang. “Menurut saya, dengan bergabungnya Perez tidak akan mengubah performa saya sebagai driver. Namun lebih kepada bahwa kini, kami memiliki pembalap kedua yang kapabel bersaing di sepanjang balapan, selain juga menurunkan tensi (pada persaingan ini),” lanjut pemilik nomor balap 33 itu.

BACA JUGA: Brantas Abipraya Kantongi Dua Penghargaan Top Digital Awards 2020

Lewis Hamilton sendiri secara terang-terangan,  mengakui ancaman nyata dari Red Bull Racing musim mendatang. Menutup laga terakhir Formula 1 di Abu Dhabi dengan kekalahan, terlebih atas Verstappen, telah membangkitkan semangat persaingan sang juara dunia tujuh kali itu. “Kami tidak memenangkan (GP Abu Dhabi) karena kami hanya finis di posisi kedua (Bottas) dan ketiga (saya). Laga itu adalah hasil yang bagus dari Max. Saya rasa kekalahan itu bukan karena kami mengalami kemunduran. Namun kemenangan Red Bull itu adalah bukti dari kecepatan sesungguhnya mobil mereka. Selamat untuk Max dan timnya. Kompetisi tahun depan, sepertinya akan lebih ketat,” kata Hamilton.(ruf/gw/fin)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


admin

Tentang Penulis

Sumber: