News

Rakernas PDIP tanpa Jokowi, Hasto: Partai Ini Atas Dasar Kekuatan Kolektif Bukan Individual

fin.co.id - 2024-05-22 18:19:53 WIB

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto (kiri) dan Ketua Badan Kebudayaan Nasional PDIP Aria Bima. ANTARA/Fianda Sjofjan Rassat

fin.co.id - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menegaskan, ada atau tidaknya Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam acara Rakernas Ke-5 PDI-P yang akan digelar pada tanggal 24 hingga 26 Mei 2024 mendatang tidak menjadi persoalan yang signifikan.

"Tidak ada refleksi khusus atas tidak adanya Pak Jokowi," katanya kepada wartawan di kantor DPP PDI P, Jakarta Pusat, Rabu 22 Mei 2024.

Hasto menekankan bahwa kekuatan sejati PDIP terletak pada kolaborasi kolektif, bukan pada individualisme.

"Partai ini berdiri atas dasar kekuatan kolektif dari seluruh anggota, mulai dari tingkat anak ranting, ranting PAC, hingga satgas partai. Itulah yang menjadi sumber kekuatan partai yang terakar dalam bumi," jelasnya.

BACA JUGA: Bobby Gabung Partai Gerindra, PDIP Sebut Kepentingan Praktis Kekuasaan

Dalam konteks evaluasi, Hasto menjelaskan bahwa Rakernas juga akan mengadakan diskusi mendalam dengan melibatkan berbagai pihak, termasuk para pakar.

"Kami telah menggelar berbagai Focus Group Discussion (FGD) dengan mengundang para pakar, mendengar masukan dari pakar hukum, ahli tata negara, tokoh-tokoh demokrasi, budayawan, serta pihak-pihak yang aktif dalam lembaga survei. Semua masukan tersebut akan kami pertimbangkan dengan seksama," paparnya.

- Fajar Ilman -

Admin
Penulis