FIN.CO.ID - Jagat media sosial diramaikan sebuah video mobil kecelakaan beruntun di Tol Jagorawi arah Jakarta.
Terjadinya kecelakaan beruntun ini diduga disebabkan adanya bocah laki-laki yang nekat menyeberan Tol Jagorawi.
Video ini menjadi viral di media sosial yang diunggah melalui akun Instagram @bogordailynews.
"Seorang anak yang diduga mengalami gangguan mental terlihat berjalan dan menyebrang di Tol Jagorawi arah Jakarta," dikutip dari akun tersebut pada Selasa, 21 Mei 2024.
BACA JUGA:
- Israel Bantah Terlibat Dalam Kecelakaan Helikopter Presiden Iran hingga Tewas
- Penyebab 3 Korban Kecelakaan Maut Pesawat Latih di BSD Tangsel Akibat Benturan
Dalam video tersebut tampak seorang pria yang sedang merekam setelah mengalami kecelakaan beruntun.
Pria tersebut merekam bocah yang menggunakan pakaian biru sedang berjalan di pinggir tol Jagorawi. Lalu ia memperlihatkan beberapa mobil yang mengalami kecelakaan beruntun.
"Aduh tolong-tolong, saya tabrakan beruntun. Ini ada orang gila (bocah)," ucap seorang pria.
Lalu pria tersebut menjelaskan penyebab kecelakaan beruntun ini disebabkan bocah yang nekat menyeberang.
"Saya di tol Jagorawi arah Jakarta. Tabrakan beruntun karena ada anak nyebrang. Kayaknya anak tersebut mengalami sesuatu," terang pria tersebut.
Pihak kepolisian segera datang ke lokasi dan mengamankan anak tersebut. Saat ini, pihak berwenang sedang berupaya mengidentifikasi anak tersebut dan mencari tahu penyebab pasti insiden ini.
Video menjadi viral dan mendapatkan komentar dari warga netizen.
"Wah udah jalan sejauh itu, anak ini hampir menabrak mobil saya juga di dekat plaza jambu dua kemarin sore. Untung lg pelan dan sy melihat dia. Seperti linglung gitu," tulis netizen.
"Klo sy Gak bisa nyalahin anak nya lebih ke ortu nya sih. Cz anak itu jg gak mau lahir dgn keterbelakangan mental. Anak kaya gini harus bener2 diawasi, gak boleh keluar rumah," ujar netizen.
"Oh jadi penyebab nya itu, soalnya tadi saya nyaksiin langsung kejadian lakalantas disitu min," terangnya.