FIN.CO.ID - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu mengaku tidak akan mengusung Anies Baswedan pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2024. Alasannya, kata dia, Anies merupakah tokoh nasional lantaran sudah berkonteatasi di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
"Pak Anies sebagai Capres 2024, saya kira beliau adalah sudah menjadi tokoh nasional, jadi jangan didegradasi kembali sebagai tokoh daerah, jadi sangat sayang kita akan terus berusaha jadikan Pak Anies sebagai tokoh nasional," kata Syaikhu di DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Selasa 23 April 2024.
BACA JUGA:
- Kalah di Sidang PHPU Pilpres 2024, Anies dan Cak Imin Sambangi DPP PKS, Ini Agendanya
- Anies dan Cak Imin Sambangi Kantor DPP PKS, Mau Apa?
Syaikhu mengatakan, partainya bakal mengusung kadernya. Maka itu, dia meminta, Anies mendukung kadernya itu untuk maju di Pilgub DKI Jakarta pada November 2024 nanti.
"Oleh karena itu, mungkin ke depan kalau kemarin kami sudah berusaha mengusung Pak Anies dan bekerja sekuat tenaga untuk memenangkan Pak Anies sebagai capres, saya kira di pilkada ini saatnya Pak Anies mendukung kader PKS untuk maju," tuturnya.
Sebelumnya diberitakan, Anies dan Muhaimin menyambangi kantor DPP PKS di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Selasa 23 April 2024. Keduanya menyambangi PKS usai Mahkamah Konstitusi (MK) membacakan putusan sengketa PHPU Pilpres 2024.
BACA JUGA:
- Anies-Muhaiman: Koalisi Perubahan Telah Selesai!
- Ucapkan Selamat Usai Putusan MK, Anies Yakin Prabowo Patriotik yang akan Menjaga Demokrasi