Prabowo Bakal Kasih Kejutan Jatah Kursi Menteri ke PAN

Prabowo Bakal Kasih Kejutan Jatah Kursi Menteri ke PAN

Capres terpilih Prabowo Subianto ditemani Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan hadir dalam acara buka puasa bersama PAN.--

fin.co.id - Calon presiden terpilih Pemilu 2024 Prabowo Subianto mengatakan, dirinya tidak akan pernah melupakan jasa-jasa yang telah mendukungnya, terutama di Pemilu 2024.

Salah satu yang selalu memberikan dukungan untuk Prabowo Subianto, yaitu Partai Amanat Nasional (PAN). 

Dia mengatakan dirinya tidak akan pernah melupakan jasa-jasa PAN, terutama saat Pemilu.

PAN sendiri diketahui sudah tiga kali mendukung Prabowo Subianto untuk menjadi Presiden RI, yakni ketika Pemilu 2014, 2019, dan 2024.

BACA JUGA:Prabowo Subianto Ingat Pesan Gus Miftah saat Umar Jadi Khalifah: Innalilahi wa Innailaihi Raji'un

Maka dari itu, Prabowo mengaku bahwa dirinya merasa nyaman dengan partai politik yang berlogo matahari tersebut.

"Saya merasa bener-bener selalu nyaman di kalangan PAN. Ini dimana-mana dan PAN saya lihat di daerah-daerah juga selalu hadir, selalu setia," ujar Prabowo Subianto di DKPP PAN, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis, 21 Maret 2024.

"Karena itulah sekarang saudara-saudara akan melihat bahwa Prabowo Subianto tidak akan pernah melupakan meraka-mereka yang telah berjuang bersama," sambungnya.

Lebih lanjut, dengan dukungan yang selalu diterimanya itu, Prabowo Subianto meminta kepada PAN, khususnya Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan dan Ketua Majelis Penasihat PAN Hatta Rajasa untuk tidak terkejut saat pembentukan kabinet nantinya.

BACA JUGA:Kenapa Anies Ogah Ucapkan Selamat ke Prabowo?

Dia mengatakan dalam pidatonya itu bahwa kemungkinan partai politik yang pernah dipimpin oleh Amien Rais tersebut akan diberikan jatah kursi menteri lebih dalam kabinetnya.

"Jadi nanti Pak Zulhas dan Pak Hatta akan mungkin kaget dalam menyusun atau mengajukan. Mungkin yang diminta x, mungkin yang dikasih bisa bisa lebih dari x," kata Prabowo Subianto.

"Tapi syaratnya tentunya, syaratnya adalah memang akan diberi putera puteri yang terbaik," tambahnya.

Sebelumnya, Prabowo Subianto menghadiri acara buka bersama dan konferensi pers bersama PAN di Kantor DPP PAN.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: