FIN.CO.ID - Bagi kamu para ladies yang sangat jengkel dengan ketiak hitam, simak beberapa tips mencerahkan dengan cara alami.
Ketiak yang hitam atau gelap tentu sangat mengganggu dan mempengaruhi rasa percaya diri Anda.
Ketiak hitam bisa disebabkan oleh berbagai faktor, antara lain hormon, infeksi bakteri, iritasi, dan kehamilan. Oleh karena itu banyak orang yang mencari tips untuk mengatasinya.
Lalu apa yang bisa dilakukan untuk memutihkan kulit gelap di bawah ketiak? Jika ketiak Anda berwarna gelap karena faktor hormonal, sebaiknya konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan solusinya.
BACA JUGA:
Namun jika ada faktor lain, Anda bisa mencoba cara yang dijelaskan di artikel ini. Berikut beberapa tips memutihkan kulit ketiak yang gelap dengan cara alami dan medis.
1. Gunakan buah lemon
Buah lemon mengandung bahan antiseptik yang dapat menghilangkan bau ketiak. Lemon juga merupakan bahan pemutih alami yang dapat digunakan untuk memutihkan ketiak.
Caranya sangat sederhana, cukup campurkan lemon, madu, bubuk kunyit, dan yogurt alami, lalu oleskan pada ketiak Anda yang gelap.
BACA JUGA:
Namun, jangan mengoleskan lemon langsung ke ketiak. Hal ini karena lemon mengandung asam sitrat dalam jumlah tinggi yang dapat membuat kulit kering.
2. Gunakan Kunyit
Kunyit mengandung antioksidan yang membantu menjadikan kulit lebih cerah dan sehat. Untuk ketiak yang gelap, oleskan campuran bubuk kunyit dan losion, lalu diamkan selama 30 hingga 60 menit.
Lalu bilas dengan air hangat. Selain cara tersebut, kunyit juga dapat dikonsumsi langsung pada minuman atau makanan.
BACA JUGA: