FIN.CO.DI - PT Kereta Api Indonesia (Persero) membuka kembali pemesanan tiket KA tambahan Lebaran tahap kedua sebanyak 24 kereta api yang dapat dipesan mulai Kamis 7 Maret 2024.
Tiket kereta apu tambahan tersebut dapat dipesan melalui aplikasi Access by KAI, web kai.id, dan seluruh channel penjualan online resmi lainnya.
Adapun loket di stasiun hanya melayani penjualan tiket go show mulai 3 jam sebelum jadwal keberangkatan kereta api.
Dengan adanya penambahan 24 kereta api untuk tahap kedua ini, maka saat ini KAI sudah menambah 48 kereta api tambahan untuk lebaran.
BACA JUGA:
- Mudik Gratis BRI Bersama BUMN 2024: Ayo Segera Daftar Tersedia 80 Ribu Kuota
- Alhamdulillah! Mudik Gratis Alfamart 2024 Kembali Hadir, Ini Cara Daftar dan Syaratnya
Sebelumnya, KAI telah membuka pemesanan 24 KA tambahan Lebaran tahap pertama yang dapat dipesan mulai Rabu 6 Maret 2024.
VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, KA-KA tambahan tahap kedua tersebut tersedia untuk perjalanan relasi favorit seperti Jakarta - Cilacap pp, Jakarta - Malang pp, Jakarta - Semarang pp, Bandung - Solo pp, dan lainnya.
Selanjutnya Joni menerangkan bahwa KAI menambah beberapa perjalanan di berbagai rute dan kelas untuk mengakomodir tingginya minat masyarakat menggunakan kereta api pada momen lebaran.
"Hadirnya KA-KA tambahan ini menunjukkan kesiapan KAI dalam menyediakan sarana transportasi bagi pelanggan yang ingin melakukan perjalanan di masa Lebaran, serta wujud komitmen KAI untuk melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya,” tandas Joni kepada Disway.id Sabtu 9 Maret 2024.
BACA JUGA:
- Agar Budget Mudik Tak Membengkak, Cek Dulu Harga Tiket Bus Lebaran 2024 di Sini
- Yuk Ikut Mudik Gratis Honda 2024, Tinggal Klik Aplikasi Resminya Atau Ikuti Pendaftaran Offline Pada 22 Maret
Jadwal perjalanan KA Tambahan Lebaran tahap kedua
1. KA 7041A Purwojaya Tambahan relasi Cilacap – Gambir untuk keberangkatan pada 31 Maret s.d 21 April 2024.
2. KA 7042 Purwojaya Tambahan relasi Gambir – Cilacap untuk keberangkatan pada 31 Maret s.d 21 April 2024.
3. KA 7005 Gajayana Tambahan relasi Malang – Gambir untuk keberangkatan pada pada 31 Maret s.d 21 April 2024.
4. KA 7006A Gajayana Tambahan relasi Gambir – Malang untuk keberangkatan pada pada 31 Maret s.d 21 April 2024.
5. KA 7025A Argo Merbabu Tambahan relasi Semarang Tawang Bank Jateng – Gambir untuk keberangkatan pada pada 30 Maret s.d 21 April 2024.