Ramadan Sebentar Lagi, Simak Tanda-Tanda Puasa Diterima Allah SWT

Ramadan Sebentar Lagi, Simak Tanda-Tanda Puasa Diterima Allah  SWT

Buka puasa bersama. Sumber foto: google--

FIN.CO.ID - Apa saja tanda-tanda puasa yang diterima oleh Allah SWT? Terkait hal ini, Habib Jafar menyampaikan pandangannya. " Kalau mau kita tahu setelah pulang haji atau setelah Ramadan, puasa, ibadahnya diterima kuncinya satu adalah jadi lebih baik atau tidak karena ibadah itu memperbaiki diri kita," katanya. 

Lebih lanjut, diungkap Habib Jafar, kita bisa melihat bagaimana ibadah setelah Ramadan. Apakah semakin mendekat kepada Allah SWT atau justru kembali menjauh. Ini bisa menjadi parameter untuk mengukur ibadah kita selama Ramadan.

"Semakin dekat dengan Allah semakin baik kita. Kuncinya setelah Ramadan makin baik enggak, jangan-jangan salat malamnya ramadhan doang bagus tapi kalau enggak lanjut, ibadahnya musiman. Kata Nabi ibadah jangan musiman ibadah itu sedikit demi sedikit yang penting istiqomah jangan banyak tapi musiman aplikasi Al Qurannya cuman dibuka saat Ramadan aja," ujarnya.

BACA JUGA:

Ketika ditanya bagaimana menjaga diri agar tetap istiqomah dalam beribadah kepada Allah SWT. Habib Jafar mengungkapkan, penting untuk diketahui bahwa tujuan hidup adalah untuk ibadah kepada Allah."Menyadari hidup ini untuk ibadah. Kita diciptakan untuk ibadah," jelasnya.

Hal senada diutarakan Ustaz Abdul Somad (UAS). ”Tandanya adalah ada perubahan,” kata UAS. Kemudian UAS menjelaskan perubahan yang dimaksud setelah bulan ramadan dapat terlihat dari kesehariannya. “Misalnya sebelum puasa marah-marah setelah puasa Alhamdulillah tidak marah lagi. Sebelum puasa bakhil, setelah puasa dia tahu hakikat makanan itu ternyata 2 atau 3 teguk air, dua tiga butir kurma habis, dia jadi orang yang pemurah karena sudah merasakan lapar,” paparnya

“Sebelum dia puasa, dia orangnya lalai shalatnya tapi setelah puasa menjadi ontime atau sebelum puasa orangnya amat sangat mudah tersinggung bicara aib orang lain tapi setelah puasa ketika ada yang mengajak dia bicara aib orang lain saya sedang puasa,” sambung UAS.

Namun UAS mengingatkan bahwa perubahan itu tidak bersifat sementara, tapi sepanjang waktu setelah ramadan berakhir. “Jadi ada perubahan-perubahan dan perubahannya itu tidak temporer, perubahannya tidak limited perubahan yang betul-betul berubah karena Allah subhanahu wa ta'ala,” jelas UAS.

Lebih rinci lagi, ada tiga tanda bahwa ibadah puasa diterima oleh Allah. Tapi ingat tanda ini tidaklah mutlak karena hanya Allah yang Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana.

1. Dimudahkan melakukan puasa sunnah setelah Ramadhan

Mengutip buku Apakah Amalan Kita Diterima Allah SWT? oleh Alexander Zulkarnaen, S.Pd.I. dijelaskan bahwa seorang yang mengerjakan puasa Syawal bisa menjadi indikasi diterimanya puasa Ramadan.

Melanjutkan puasa sunah bulan Syawal dan bulan lainnya pertanda bahwa puasa Ramadan seseorang telah diterima Allah SWT. Karena jika Allah menerima amal seorang hamba maka Dia akan memberikan taufik kepada hamba tersebut untuk melakukan amal saleh yang lain.

Ibnu Rajab Al-Hambali mengatakan, "Membiasakan puasa setelah puasa Ramadhan merupakan tanda diterimanya amal puasa di bulan Ramadhan. Sesungguhnya Allah jika menerima suatu amal hamba, maka Allah beri ia taufik untuk melakukan amal shalih setelahnya."

 Begitu pula sebaliknya, barangsiapa yang melaksanakan kebaikan lalu malah dilanjutkan dengan amalan kejelekan maka ini adalah tanda tertolaknya atau tidak diterimanya amalan kebaikan yang telah dilakukan.

2. Dijauhkan dari perbuatan tercela

Tanda selanjutnya adalah Allah memudahkan seseorang menjauhi perbuatan tercela seperti bohong, ghibah, fitnah dan perbuatan fasik lainnya.

Dalam hadits riwayat Bukhari, Rasulullah SAW bersabda, "Barangsiapa yang tidak meninggalkan perkataan dusta dan tetap mengamalkannya, maka Allah Ta'ala tidak butuh kepada puasanya."

Senada dengan hadits riwayat Ibnu Majah yang artinya, "Berapa banyak orang berpuasa yang tidak mendapatkan apa-apa kecuali lapar dan dahaga saja."

3. Mendapat kehidupan yang baik

Seorang yang ibadahnya diterima Allah SWT akan merasakan ketenangan dalam hidup. Ia juga akan menjalani hidup yang baik karena dijamin langsung oleh Allah SWT.

Sebagaimana dijelaskan dalam Al-Qur'an surat An-Nahl ayat 97,

Barangsiapa yang mengerjakan amal saleh, baik laki-laki maupun perempuan dalam keadaan beriman, maka sesungguhnya akan Kami berikan kepadanya kehidupan yang baik dan sesungguhnya akan Kami beri balasan kepada mereka dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan.

Itulah tanda-tanda bahwa ibadah termasuk puasa seorang muslim diterima Allah SWT. Semoga kita menjadi salah satu yang termasuk di dalamnya. Aamiin.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Eko Nugros

Tentang Penulis

Sumber: