Tindakan Tak Terpuji Ronaldo Saat Al Nassr Kalah: Gosok Syal Al Hilal ke Selangkangan

Tindakan Tak Terpuji Ronaldo Saat Al Nassr Kalah: Gosok Syal Al Hilal ke Selangkangan

Tindakan Tak Terpuji Ronaldo Saat Kalah dari Al Nassar: Gosok Syal Al Hilal ke Selangkangan--

FIN.CO.ID- Bintang Al Nassr Christiano Ronaldo menunjukan sikap tidak terpuji saat timnya kalah melawan Al Hilal dalam laga final Riyadh Season Cup 2024 di Kingdom Arena, Riyadh, Jumat 9 Februari 2024 dini hari WIB.

Ronaldo main penuh dalam pertandingan tersebut, namum eks pemain Manchester United ini tak mampu memberikan kontribusi yang berarti. 

Al Nassr kalah dibantai 2-0 oleh Al Hilal. Ronaldo lantas marah hingga dirinya mengejek pendukung Al Hilal dengan menggosok syal Al Hilal ke selangkangannya. 

BACA JUGA:

Momen itu saat dirinya bersama rekan-rekan setim masuk ke ruang ganti usai pertandingan. 

Mulanya, Ronaldo marah ketika wasit menipu peluit panjang tanda pertandingan selesai sementara timnya kebobolan 2-0. Saat peluit ditiup, bola sementara berada di kaki Ronaldo. 

Pria 39 tahun ini lantas marah dan menendang bola ke aras tribun. Kemarahannya terus berlanjut saat suporter Al Hilal meneriaki nama Messi di tribun. 

"Saya di sini sekarang, saya di sini sekarang, bukan Messi,” kata Ronaldo jawab teriakan suporter Al Hilal, sambil menunjuk ke lapangan. 

Ronaldo lantas menuju ruang ganti sambil terus diejek supporter Al Hilal. Seorang supporter kemudian melempar syal Al Hilal ke arah Ronaldo yang sedang berjalan di lorong menuju ruang ganti. 

BACA JUGA:

Melihat itu, Ronaldo lantas mengambil syal itu dan menggosoknya ke bagian selangkangannya. Setelah itu dia membuangnya. 

Menurut laporan Sportbible, kelakuan kontroversi Ronaldo itu membuat Nouf bin Ahmed, seorang pengacara yang bekerja di Komisi Hukum Perdagangan Internasional Perserikatan Bangsa-Bangsa, geram. Ia menyerukan agar sang pesepakbola ditangkap dan dideportasi.

Atas desakan itu, Al Nassr terpaksa mengeluarkan pernyataan terkait tingkah Ronaldo itu. 

Mereka menegaskan sikap kontroversi Ronaldo tersebut dilakukan karena sang pemain mengalami cedera pada pangkal pahanya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: