FIN.CO.ID - Berikut beberapa manfaat makan belimbing wuluh untuk kesehatan yang rang diketahui.
Tidak hanya jadi pelengkap bahan makanan, belimbing wuluh ternya memiliki ragam manfaat untuk kesehatan.
Belimbing wuluh atau belimbing sayur biasa dijadikan bahan herbal yang dipakai untuk pengobatan tradisional.
Meski memiliki rasa yang masam, belimbing wuluh dapat diatasi masalah kesehatan seperti hipertensi, diabetes, hingga mengobati jerawat.
Berikut ini beberapa manfaat makan belimbing sayur bagi kesehatan yang dapat diketahui dirangkum dari berbagai sumber.
BACA JUGA: 7 Manfaat Makan Belimbing Wuluh untuk Kesehatan
1. Atasi Tekanan Darah Tinggi
Mengandung berbagai macam vitamin di dalamnya, belimbing wuluh memiliki manfaat seperti dapat mengatasi tekanan darah tinggi.
Cara mengolahnya pun sangat mudah, Anda cukup merebus belimbing wuluh sebanyak 3 buah yang telah dipotong dengan air 3 gelas saja.
2. Mengobati Diabetes
Belimbing wuluh ternyata sudah terbukti ampuh untuk mengobati diabetes.
Cara mengonsumsinya juga sangat mudah, Anda hanya perlu meminum jus belimbing wuluh setelah makan.
3. Mengobati Wasir
Belimbing wuluh memiliki kandungan unsur antiinflamasi seperti tanin dan terpen yang mampu mengurangi pembengkakan di pembuluh darah anus dan rektum.
4. Mengobati Batuk, Pilek dan Demam
Belimbing wuluh kaya akan vitamin C. Fungsi vitamin C salah satunya yaitu dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh.
5. Menurunkan Berat Badan
Mengandung zat antihiperlipidemik, belimbing wuluh dapat mencegah peningkatan berat badan tanpa memberikan efek samping.
6. Mengobati Jerawat
Memiliki kandungan asam oksalat, belimbing wuluh dapat mengurangi jerawat pada wajah dengan cara menjadikannya masker pada wajah.
7. Memperkuat Kesehatan Tulang
Mengonsumsi belimbing wuluh yang kaya akan kalsium dapat meningkatkan kepadatan tulang, dan menjaga integritas struktural kerangka dalam tubuh.