Harga PlayStation Portal Turun Banyak - Kalau kamu penggemar game PlayStation, pasti sudah tahu dong tentang PlayStation Portal.
Ini adalah remote player yang bisa streaming game PS5 di mana saja, asal ada koneksi internet. Keren banget, kan?
Tapi, sayangnya, harga PlayStation Portal dijual terlampau mahal dari MSRP.
Ya, tidak sedikit seller di Tanah Air yang menjual PlayStation Portal di atas harga normal.
Menurut pantauan FIN, PlayStation Portal sempat di jual di angka Rp6,7 juta, bahkan lebih, di awal perilisannya.
Padahal, PlayStation Portal ini hanyalah remote player dan bukan konsol standalone.
Gegara inilah banyak gamer di Tanah Air yang ragu untuk membelinya.
Hal itu mereka tuangkan di media sosial, termasuk beberapa forum PlayStation di jagat maya.
Harga PlayStation Portal Mulai Turun
PlayStation Portal (PS Portal), Image: Sony PlayStation--
Nah, kabar baiknya, harga PlayStation Portal di Indonesia mulai menunjukan tren menurun.
Dalam beberapa pekan terakhir, FIN melihat tren ini berlangsung, dan berlangsung dengan rapid.
Terlihat beberapa toko game online lokal yang menurunkan harga PlayStation Portal secara signifikan.
Belum jelas apa alasan para seller lokal ini kemudian menurunkan banderol harga PlayStation Portal yang mereka jual.
Namun mungkin ada beberapa alasan tersendiri, dan salah satunya bahwa ini mungkin pertanda PlayStation Portal bakal masuk secara resmi di Indonesia.
Ya, sejauh ini, Sony Indonesia belum menghadirkan remote player ini secara resmi, sehingga dimanfaatkan oleh seller toko online untuk mengeruk lebih banyak keuntungan.