Sinergi dengan Induk, Reksadana BRIF Milik BRI-MI Ini Terus Torehkan Catatan Positif

fin.co.id - 24/11/2023, 10:54 WIB

Sinergi dengan Induk, Reksadana BRIF Milik BRI-MI Ini Terus Torehkan Catatan Positif

BRI

JAKARTA - Produk Reksadana PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) yaitu Reksadana Balanced Regular Income Fund (BRIF) kembali menorehkan catatan positif per 31 Oktober 2023. 

Selain mencatatkan pertumbuhan dana kelolaan (Asset Under Management/AUM) signifikan sebesar 2480%, BRIF juga tercatat sebagai Produk Reksadana Top 5 Best Fund Scoring oleh Infovesta. 

PLT Direktur Utama PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI), Ira Irmalia Sjam mengatakan torehan positif ini merupakan salah satu hasil dari sinergi dengan Bank BRI yang sedang agresif digarap di tahun 2023.

“Pencapaian ini tak lepas dari dukungan dan sinergi dengan induk perusahaan, Bank BRI," terang Ira.

"Di mana kami secara agresif menawarkan produk ini ke basis investor ritel BRI, terutama di segmen wealth management,” sambungnya

Sebagai informasi, per 31 Oktober 2023, BRIF mencatatkan AUM total sebesar Rp2.26 triliun. 

Peningkatan yang signifikan dibandingkan posisi 31 Oktober 2022, yaitu sebesar Rp87.8 Miliar. 

Adapun AUM yang dihasilkan dari sinergi dengan Bank BRI yaitu Rp1.88 triliun atau sekitar 83% dari total AUM BRIF.

Makruf
Penulis