FIN.CO.ID - Institut Fundraising Indonesia menggelar sidang pleno untuk menentukan penerima penghargaan dalam ajang Indonesia Fundraising Award 2023 atau disingkat IFA AWARD 2023.
IFA AWARD merupakan ajang pemberian penghargaan kepada lembaga social, Lembaga zakat, Lembaga wakaf, NGO, Lembaga filantropi dan Lembaga kemanusiaan yang telah berjuang dan berkontribusi untuk kemaslahatan serta menjaga kepercayaan publik dengan profesionalisme melalui public fundraising.
Selain Lembaga tersebut, penghargaan juga diberikan kepada korporasi dan juga tokoh yang mendukung Gerakan public fundraising untuk program social kemanusiaan.
Memasuki tahun ke 4 pada tahun 2023, IFA diharapkan dapat mendorong lembaga sosial dan gerakan pendukung kemanusiaan lainnya agar termotivasi untuk selalu menjaga profosionalisme dan kepercayaan public.
Pada tahun 2022, IFA membuka 33 kategori penghargaan kepada Lembaga, korporasi dan tokoh public. Di tahun ini IFA membuka 48 kategori untuk lembaga dan 12 Anugerah kepada tokoh public serta korporasi karena pertumbuhan dan perkembangan dunia filantropi dari tahun ke tahun.
IFA 2023 diisi oleh para dewan juri yang kompeten di bidangnya, mereka adalah Ahmad Juwaini (Direktur KNEKS), Agus Budiyanto (Direktud Forum Zakat), Fatchuri (Direktu IMZ), Sri Sugiyanti (General Manager IFI), dan Iqbal Setiyarso (Pimpinan Redaksi Filantropi) untuk menentukan para penerima penghargaan.
Ahmad Juwaini, Direktur KNEKS sekaligus Ketua Dewan Juri IFA AWARD 2023, mengatakan bahwa IFA AWARD 2023 telah melaksanakan penjurian sejak tanggal 30 September 2023 sampai pada hari ini. Ini adalah tahun ke 4 dari penyelenggaraan Indonesia Fundraising Award, dan untuk tahun ini diikuti oleh 63 lembaga yang masuk seleksi penjurian Indonesia Fundraising Award 2023. 63 lembaga mengikuti serangkaian proses mulai dari pengamatan, penjurian melalui zoom meeting serta penilaian yang telah dijalankan sejak tanggal 30 September 2023 sampai 18 November 2023.
63 Lembaga telah mengikuti proses penjurian yang di lakukan melalui zoom, berikut data DATA LEMBAGA YANG TELAH MENGIKUTI PENJURIAN :
1. ABATA INDONESIA
2. ANAK PETANI CERDAS
3. ASSYIFA PEDULI
4. BADAN WAKAF AL QUR'AN
5. BAZNAS
6. BAZNAS BAZIS DKI JAKARTA
7. BAZNAS KABUPATEN BONE