Rakata Banner Detail

Institut Fundraising Indonesia Akan Gelar Ajang IFA AWARD 2023

Institut Fundraising Indonesia Akan Gelar Ajang IFA AWARD 2023

Institut Fundraising Indonesia Akan Gelar Ajang IFA AWARD 2023--

FIN.CO.ID - Institut Fundraising Indonesia menggelar sidang pleno untuk menentukan penerima penghargaan dalam ajang Indonesia Fundraising Award 2023 atau disingkat IFA AWARD 2023.

IFA AWARD merupakan ajang pemberian penghargaan kepada lembaga social, Lembaga zakat, Lembaga wakaf, NGO, Lembaga filantropi dan Lembaga kemanusiaan yang telah berjuang dan berkontribusi untuk kemaslahatan serta menjaga kepercayaan publik dengan profesionalisme melalui public fundraising.

Selain Lembaga tersebut, penghargaan juga diberikan kepada korporasi dan juga tokoh yang mendukung Gerakan public fundraising untuk program social kemanusiaan.

Memasuki tahun ke 4 pada tahun 2023, IFA diharapkan dapat mendorong lembaga sosial dan gerakan pendukung kemanusiaan lainnya agar termotivasi untuk selalu menjaga profosionalisme dan kepercayaan public.

Pada tahun 2022, IFA membuka 33 kategori penghargaan kepada Lembaga, korporasi dan tokoh public. Di tahun ini IFA membuka 48 kategori untuk lembaga dan 12 Anugerah kepada tokoh public serta korporasi karena pertumbuhan dan perkembangan dunia filantropi dari tahun ke tahun.

IFA 2023 diisi oleh para dewan juri yang kompeten di bidangnya, mereka adalah Ahmad Juwaini (Direktur KNEKS), Agus Budiyanto (Direktud Forum Zakat), Fatchuri (Direktu IMZ), Sri Sugiyanti (General Manager IFI), dan Iqbal Setiyarso (Pimpinan Redaksi Filantropi) untuk menentukan para penerima penghargaan.

Ahmad Juwaini, Direktur KNEKS sekaligus Ketua Dewan Juri IFA AWARD 2023, mengatakan bahwa IFA AWARD 2023 telah melaksanakan penjurian sejak tanggal 30 September 2023 sampai pada hari ini. Ini adalah tahun ke 4 dari penyelenggaraan Indonesia Fundraising Award, dan untuk tahun ini diikuti oleh 63 lembaga yang masuk seleksi penjurian Indonesia Fundraising Award 2023. 63 lembaga mengikuti serangkaian proses mulai dari pengamatan, penjurian melalui zoom meeting serta penilaian yang telah dijalankan sejak tanggal 30 September 2023 sampai 18 November 2023.

63 Lembaga telah mengikuti proses penjurian yang di lakukan melalui zoom, berikut data DATA LEMBAGA YANG TELAH MENGIKUTI PENJURIAN :

1. ABATA INDONESIA

2. ANAK PETANI CERDAS

3. ASSYIFA PEDULI

4. BADAN WAKAF AL QUR'AN

5. BAZNAS

6. BAZNAS BAZIS DKI JAKARTA

7. BAZNAS KABUPATEN BONE

8. BAZNAS KABUPATEN KARANG ANYAR

9. BAZNAS KOTA BATAM

10. BAZNAS PROVINSI JAWA BARAT

11. BAZNAS PROVINSI JAWA TENGAH

12. BAZNAS PROVINSI NTB

13. BAZNAS PROVINSI PAPUA

14. BSI MASLAHAT

15. DOMPET AL-QUR'AN INDONESIA

16. DOMPET DHUAFA

17. DOMYADHU

18. HUMAN INITIATIVE

19. HUTAN WAKAF BOGOR

20. INDONESIA CORRUPTION WATCH

21. KITABISA

22. LAZ AS SALAM JAYA PURA

23. LAZ DASI NTB

24. LAZ HARAPAN DHUAFA

25. LAZ PERSIS

26. LAZ SOLO PEDULI

27. LAZ UMMUL QURO

28. LAZ ZAKAT SUKSES

29. LAZIS AL HILAL

30. LAZIS JATENG

31. LAZIS MUHAMMADIYAH

32. LAZNAS AL AZHAR

33. LAZNAS BAITUL MAAL HIDAYATULLAH

34. LAZNAS BAITULMAAL MUAMALAT

35. LAZNAS BAKRIE AMANAH

36. LAZNAS DEWAN DAKWAH

37. LAZNAS INISIATIF ZAKAT INDONESIA

38. LAZNAS NURUL HAYAT

39. LAZNAS PPPA DAARUL QURAN

40. LAZNAS RUMAH YATIM ARROHMAN INDONESIA

41. LBH JAKARTA

42. LEMBAGA MANAJEMEN INFAQ

43. MASJID NUSANTARA

44. PERKUMPULAN IOA

45. RUMAH AMAL SALMAN

46. RUMAH BERSALIN CUMA-CUMA

47. RUMAH ZAKAT

48. SAJIWA FOUNDATION

49. SEBI SOCIAL FUND

50. SINERGI FOUNDATION

51. TAMAN ZAKAT INDONESIA

52. TUNAS MUDA CARE

53. WAHDAH INSPIRASI ZAKAT

54. WAKAF MANDIRI

55. WAKAF NURUL TAQWA INDOSAT

56. WAKAF SALMAN

57. YATIM MANDIRI

58. YAYASAN AMANAH TAKAFUL

59. YAYASAN DANA SOSIAL AL FALAH

60. YAYASAN MASJID AL HIDAYAH MODERNLAND

61. YAYASAN PITA KUNING ANAK INDONESIA

62. YBM BRILIAN

63. YBM PLN

“Pada IFA AWARD tahun ini ada sekitar 48 Nominasi dan 12 Anugrah. Total Kategori IFA AWARD, terdapat penambahan 15 kategori dari tahun lalu yang hanya 33 Nominasi. Kegiatan penjurian IFA AWARD 2023 ini pesertanya meliputi lembaga sosial, lembaga zakat, lembaga wakaf, NGO, lembaga kemanusiaan, lembaga filantropi, lembaga pendidikan dan lembaga lainnya yang terlibat dalam kegiatan Indonesia Fundraising Award ini,” tegas Ahmad.

“Tujuan dari Indonesia Fundraising Award ini adalah megapresiasi pihak-pihak atau lembaga yang selama ini sudah melakukan kegiatan fundraising, berdedikasi, berjuang dan pengabdian di bidang fundraising. Kami juga ingin mendorong peningkatkan fundraising itu sendiri. Selain itu secara tidak langsung kegiatan ini terus mendorong semangat kepedulian dalam konteks kemanusiaan, pemberdayaan, pembangunan dan kebajikan akan terus terdorong,” lanjutnya.

Data Nominasi IFA AWARD Sejak Tahun 2022:

1. FUNDRAISING ZAKAT TERBAIK

2. FUNDRAISING INFAK SEDEKAH TERBAIK

3. FUNDRAISING KEMANUSIAAN TERBAIK

4. FUNDRAISING RELATIONSHIP MANAGEMENT TERBAIK

5. FUNDRAISING QURBAN TERBAIK

6. FUNDRAISING PROGRAM WAKAF SOSIAL TERBAIK

7. FUNDRAISNG WAKAF PRODUKTIF TERBAIK

8. FUNDRAISING PROGRAM ADVOKASI TERBAIK

9. FUNDRAISING PROGRAM KESEHATAN & LINGKUNGAN TERBAIK

10. FUNDRAISING PROGRAM PENDIDIKAN TERBAIK

11. FUNDRAISING PROGRAM SOSIAL TERBAIK

12. FUNDRAISING PROGRAM EKONOMI TERBAIK

13. FUNDRAISING PROGRAM DAKWAH TERBAIK

14. FUNDRAISING DIGITAL TERBAIK

15. PLATFORM FUNDRAISING DIGITAL TERBAIK

16. FUNDRAISING PROGRAM WAKAF BERBASIS KORPORASI TERBAIK

17. INOVASI FUNDRAISING TERBAIK

18. FUNDRAISING PESANTREN TERBAIK

19. FUNDRAISING OLEH PERGURUAN TINGGI TERBAIK

20. FUNDRAISING PANTI TERBAIK

21. FUNDRAISING PROGRAM YATIM TERBAIK

22. FUNDRAISING KOMUNITAS TERBAIK

23. FUNDRAISING ZIS BERBASIS ORMAS TERBAIK

24. FUNDRAISING INTERNATIONAL TERBAIK

25. FUNDRAISER TERBAIK

26. FUNDRAISING CSR TERBAIK

27. FUNDRAISING PENGGALANGAN DANA LANGSUNG TERBAIK

Data Nominasi IFA AWARD Penambahan

1. FUNDRAISING ZAKAT TINGKAT KABUPATEN/KOTA TERBAIK

2. FUNDRAISING ZAKAT TINGKAT PROVINSI TERBAIK

3. FUNDRAISING INFAK SEDEKAH TINGKAT KABUPATEN/KOTA TERBAIK

4. FUNDRAISING INFAK SEDEKAH TINGKAT PROVINSI TERBAIK

5. PLATFORM FUNDRAISING DIGITAL LAZ TERBAIK

6. FUNDRAISING ZIS BERBASIS KORPORASI TERBAIK

7. FUNDRAISING KEMANUSIAAN BERBASIS KORPORASI TERBAIK

8. KAMPANYE FUNDRAISING ZAKAT TERBAIK

9. FUNDRAISING OLEH RUMAH SAKIT TERBAIK

10. FUNDRAISING ZAKAT BAZNAS PROVINSI TERBAIK

11. FUNDRAISING ZAKAT BAZNAS KABUPATEN/KOTA TERBAIK

12. FUNDRAISING KEMANUSIAAN BAZNAS TERBAIK

13. FUNDRAISING OLEH LEMBAGA MASJID TERBAIK

14. EVENT FUNDRAISING TERBAIK

15. FUNDRAISING WAKAF QUR'AN TERBAIK

16. FUNDRAISING PROGRAM KESEHATAN TERBAIK

17. FUNDRAISING PROGRAM LINGKUNGAN TERBAIK

18. FUNDRAISING PROGRAM BEASISWA TERBAIK

19. FUNDRAISING PROGRAM JEMBATAN TERBAIK

20. FUNDRAISING PROGRAM PANGAN TERBAIK

21. FUNDRAISING PROGRAM PEMBANGUNAN MASJID TERBAIK

IFA AWARD 2023 akan ditutup dengan acara puncak penganugrahan kepada Lembaga Lembaga terpilih pada hari rabu 13 Desember 2023 di Auditorium Insan Cendikia Universitas Muhammadiyah Jakarta yang akan dihadiri oleh pimpinan Lembaga dan artis ibu kota.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sahroni

Tentang Penulis

Sumber: