Menang di MotoGP Malaysia, Enea Bastianini: Hari Itu Saya Tak Inginkan Hal Lain

Menang di MotoGP Malaysia, Enea Bastianini: Hari Itu Saya Tak Inginkan Hal Lain

Pembalap Ducati Lenovo Enea Bastianini--(Instagram@bestia23)

FIN.CO.ID - Enea Bastianini berhasil meraih kemenangan pertamanya musim ini di MotoGP Malaysia yang berlangsung di Sirkuit Internasional Sepang akhir pekan kemarin.

Atas kemenangan tersebut, pembalap Ducati Lenovo itu mengatakan kemenangan itu menjadi pendorong kepercayaan dirinya setelah melewati musim yang begitu sulit baginya.

“Sungguh luar biasa dan emosional bisa kembali meraih kemenangan setelah periode sulit,” ungkap Bastianini dalam keterangan resmi Ducati Corse, Senin, 13 November 2023.

Ini merupakan kemenangan pertama Bastianini untuk MotoGP musim ini setelah harus bergelut dengan cedera dan melewatkan sejumlah putaran penting.

BACA JUGA:Penyebab Bezzecchi dan Marini Tampil Kurang Maksimal di MotoGP Malaysia

BACA JUGA:Bastianini Juara MotoGP Malaysia, Bagnaia Perlebar Jarak dengan Jorge Martin

Pembalap yang dijuluki “The Beast” tersebut pun memastikan comeback solid dan berada jauh di depan juara Sprint MotoGP Malaysia Alex Marquez maupun Bagnaia.

“Hari itu saya tidak menginginkan hal lain, saya hanya ingin menang. Saya tidak peduli dengan sisanya dan saya tahu saya bisa melakukannya,” kata Bastianini.

Lebih lanjut, pembalap Italia itu mengatakan hanya berusaha untuk memberikan penampilan terbaiknya seperti di babak kualifikasi, di mana ia untuk kali pertama musim ini, berada di barisan terdepan.

Bastianini melanjutkan, ia tampil tanpa beban dan hanya berusaha menikmati jalannya balapan di Malaysia. Selain itu, ada juga modifikasi teknis yang turut menunjang penampilannya.

BACA JUGA:Sedang Berjuang Raih Gelar Juara Dunia MotoGP 2023, Bagnaia Senang Dapat Tekanan

“Saya pikir ada sesuatu yang meledak dalam diri saya akhir pekan ini dan saya kembali bersenang-senang. Saya selalu mengatakan bahwa ketika kita kembali bersenang-senang, maka kita juga akan melaju lebih cepat,” ujar dia.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sahroni

Tentang Penulis

Sumber: