Deklarasikan Gibran jadi Cawapres, Prabowo Subianto dan Airlangga Datang ke Istana Merdeka

Deklarasikan Gibran jadi Cawapres, Prabowo Subianto dan Airlangga Datang ke Istana Merdeka

Golkar Resmi Usung Paslon Capres - Cawapres Prabowo - Gibran--

FIN.CO.ID - Bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mendatangi Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Sabtu 21 Oktober 2023 sore.

Diketahui, Partai Golkar mendeklarasikan Gibran Rakabuming Raka yang merupakan putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai bakal calon wakil presiden.

Prabowo Subianto datang ke Istana lebih dulu, dengan mengenakan kemeja putih dan celana coklat.

Tidak diketahui kapan Prabowo tiba, tapi ia tampak meninggalkan Istana Merdeka Jakarta sekitar pukul 16.25 WIB menggunakan mobil pribadi Toyota Alphard B 108 PSD melalui pintu Bali.

Kendaraan Prabowo bergerak keluar kawasan Istana Merdeka menuju ke Jalan Merdeka Utara.

Selang lima menit kemudian, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto tiba di Pintu Bali Istana Merdeka.

BACA JUGA:

Airlangga mengenakan batik coklat turun dari mobil Toyota Alphard hitam bernomor polisi B 1441 ZF dan memasuki pintu istana, beberapa saat setelah Prabowo meninggalkan Istana.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: