Samsung Galaxy S23 FE Andalkan Fitur Nightography kamera, Hasil Foto Makin Aesthetic

Samsung Galaxy S23 FE Andalkan Fitur Nightography kamera, Hasil Foto Makin Aesthetic

Handphone Samsung Galaxy S23 FE--Samsung.com

FIN.CO.ID - Samsung Galaxy S23 FE andalkan fitur Nightography kamera yang dapat membuat konten foto semakin aesthetic.

Samsung Galaxy S23 FE bukan hanya sekedar untuk komunikasi, handphone ini dilengkapi dengan berbagai fitur mumpuni yang mendukung proses content making mengesankan.

Fitur yan ditingkatkan pada Samsung Galaxy S23 FE pada kamera yang dilengkapi dengan kehadiran chipset premium Exynos 2200 dan pemrosesan gambar yang didukung Artificial Intelligence (AI). 

“Dalam mengembangkan inovasi, kami selalu mendengarkan feedback dari para pengguna. Setelah mengeluarkan Galaxy S21 FE, ternyata kamera menjadi bagian yang esensial dan dibutuhkan oleh para pengguna. Khususnya, untuk mengambil gambar pada kondisi minim pencahayaan. Oleh sebab itu, pada Galaxy S23 FE ini kami pun menghadirkan fitur Nightography dan sensor kamera yang setara dengan device Galaxy seri Z ataupun S lainnya. Bukan cuma itu, banyak fitur lainnya yang juga kami tingkatkan sehingga bisa menghasilkan foto yang lebih immersive dan atraktif,” ujar Verry Octavianus, Product Marketing Senior Manager Samsung Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia dalam rilis yang diterima FIN.CO.ID pada Selasa, 17 Oktober 2023.

Bagi kalian penasaran dengan hasil pengambilan foto pada Samsung Galaxy S23 FE? imak ulasan di bawah ini.

BACA JUGA:

Kamera Samsung Galaxy S23 FE

samsung Galaxy S23 FE sangat sempura unutk mengambil momen disaat konser dan mendengar langsung suara penyanyi idola.

Dengan fitur Nightography sendiri sangat identik pada jajaran smartphone Galaxy di seri S ataupun seri Z yang mutakhir. Namun, untuk menghadirkan pengalaman untuk setiap kalangan, Samsung menyematkan fitur terbaik pada jajaran flagshipnya di seri FE ini.

Gambar Super Jernih

Galaxy S23 FE dilengkapi dengan tiga rear camera dengan lensa Tele (3x) 8 MP; Ultra Wide 12 MP; dan yang ditingkatkan secara pesat dari pendahulunya ialah lensa Wide 50 MP. 

Kemampuan kamera ini pun menghasilkan details foto terbaik yang juga ditingkatkan melalui pemrosesan AI. Dengan resolusi kamera setinggi itu, pengguna bisa menangkap gambar dengan lebih detail dan tajam, bahkan tidak akan pecah ketika diperbesar atau dipotong. 

Mode lensa wide 50MP cocok digunakan untuk mengambil foto portrait, detail bangunan, ataupun scenery yang membutuhkan pengambilan detail yang sangat baik, sehingga menghasilkan potret yang lebih hidup dan realistis.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: