Formasi CPNS 2023 - Berikut daftar formasi CPNS 2023 untuk lulusan minimal SMA/SMK sederajat.
Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SCASN) 2023 akan berlangsung tahun ini. Pendaftaran mulai dibuka pada 17 September hingga 6 Oktober 2023. Pemerintah dikabarkan membuka sebanyak 1.030.751 formasi untuk PPPK dan CPNS 2023.
Menjelang pendaftaran, ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui tentang formasi CPNS untuk lulusan SMA/SMK sederajat.
Formasi ini membuktikan bahwa masih ada kesempatan bagi para lulusan SMA/SMK untuk mengikuti CPNS.
Formasi CPNS Lulusan SMA
Ini bukan pertama kalinya Seleksi CPNS menerima lulusan SMA sederajat. Pada 2021, juga terdapat beberapa formasi yang kualifikasinya bagi lulusan SMA atau SMK.
BACA JUGA
- Link Pendaftaran CPNS Kemenkumham 2023, Yuk Simak Formasi yang Dibutuhkan Persyaratan dan Jadwalnya
- Link Pendaftaran CPNS 2023 Dibuka 10 Hari Lagi, Buruan Lengkapi Persyaratan dan Cek Jadwalnya di Sini
Formasi CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) 2023 untuk lulusan SMA akan berbeda-beda tergantung pada kebutuhan dan kebijakan dari masing-masing instansi pemerintah.
Selain itu, formasi CPNS setiap tahunnya dapat berubah sesuai dengan kebutuhan pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten/kota.
Oleh karena itu, Anda perlu memantau pengumuman resmi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) atau instansi pemerintah terkait untuk mengetahui formasi CPNS 2023.
Biasanya, formasi CPNS terbuka untuk berbagai tingkat pendidikan, termasuk SMA. Beberapa posisi yang mungkin tersedia untuk lulusan SMA dalam penerimaan CPNS antara lain:
- Tenaga Administrasi
- Petugas Kebersihan
- Petugas Keamanan
- Petugas Pengamanan Lingkungan
- Petugas Keuangan
- Petugas Kearsipan
- Petugas Arsip Dokumen
- Staf Administrasi Umum
- Staf Pelayanan Publik
- Operator Komputer
Untuk formasi lulusan SMA sendiri hingga hari ini belum diumumkan. Namun, kuota jumlah formasi atau lowongan untuk calon aparatur sipil negara (CASN) pada 2023 adalah 572.496.
Formasi CPNS 2023 Kejaksaan RI untuk SMA-SMK
Melansir situs bnp.jambiprov.go.id, Kejaksaan RI mengumumkan ada dua posisi CPNS untuk SMA-SMK yaitu sebagai pengelola penanganan perkara dan penjaga tahanan.
1. Pengelola Penanganan Perkara
Pengelola penanganan perkara bertanggung jawab dalam melakukan kegiatan penyiapan bahan dan pengelolaan administrasi keamanan perkara di bidang pidana, intelijen penyelenggara penegakan hukum, perdata dan TUN, tindak pidana militer. Jumlah formasi yang dibuka untuk posisi ini 2.142.
BACA JUGA
- Pendaftaran CPNS 2023 Dibuka, Segera Daftar Jangan Terlewat
- Ini Link Pendaftaran CPNS 2023, Resmi Dibuka September
2. Penjaga Tahanan
Penjaga tahanan bertanggung jawab dalam melakukan penjagaan, pembinaan, pengawalan dan pengelolaan tahanan. Jumlah kuota yang dibuka untuk posisi penjaga tahanan 2.258.