KUR BRI Bunga 6 Persen - Berikut adalah petunjuk dan persyaratan yang harus anda penuhi untuk mengajukan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank BRI / PT BRI (Persero) Tbk.
Dengan KUR BRI, Anda bisa mendapatkan pinjaman untuk pengembangan usaha, bahkan ketika Anda ingin menjadi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang bekerja di luar negeri.
Pinjaman KUR Bank BRI mulai dari Rp10.000.000 (10 juta rupiah), hingga paling besar senilai Rp500.000.000 (500 juta rupiah). Namun tentu ada jenis-jenis pinjamannya dan juga persyaratannya yang berbeda-beda.
Perlu Anda ketahui, pinjaman KUR Bank BRI bunganya sangat rendah, berkisar di angka 6 persen. Tenor atau tempo nya juga sangat panjang, tergantung jenis pinjamannya.
Jenis-jenis pinjaman KUR Bank BRI
Berikut adalah penjelasan mengenai jenis-jenis pinjaman KUR Bank BRI, dikutip dari laman resmi bri.co.id.
KUR Mikro Bank BRI
Kredit modal kerja dan atau investasi dengan plafond sampai dengan Rp 50 juta per debitur.
KUR Kecil Bank BRI
KUR Kecil BRI adalah Kredit Modal kerja dan atau investasi kepada debitur yang memiliki usaha produktif dan layak dengan plafond lebih besar dari Rp 50 juta hingga Rp 500 juta
BACA JUGA:
- Cara Pinjam KUR BRI 2023 Online Lewat HP dan Tabel Angsuran!
- Cara Mengajukan Pinjaman KUR BRI 2023 Online, Bisa Pakai HP!
KUR TKI Bank BRI
KUR TKI Bank BRI diberikan untuk membiayai keberangkatan calon TKI ke negara penempata, dengan plafond sampai dengan Rp25 juta.
Persyaratan Calon Debitur KUR BRI
Persyaratan KUR Mikro BANK BRI
- Individu (perorangan) yang melakukan usaha produktif dan layak
- Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
- Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
- Persyaratan administrasi : Identitas berupa KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat ijin usaha
Persyaratan KUR Kecil BANK BRI
- Mempunyai usaha produktif dan layak
- Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
- Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
- Memiliki Surat Ijin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) atau surat ijin usaha lainnya yang dapat dipersamakan
Persyaratan KUR TKI BANK BRI
Individu (perorangan) calon TKI yang akan berangkat bekerja ke negara penempatan.
Persyaratan administrasi:
- Identitas berupa KTP dan Kartu Keluarga
- Perjanjian kerja dengan pengguna jasa
- Perjanjian penempatan
Paspor