Sudah Sepengetahuan 'Pak Lurah', SBY Sebut Ada Menteri Ajak Bentuk Koalisi Baru Demokrat PPP dan PKS

Sudah Sepengetahuan 'Pak Lurah', SBY Sebut Ada Menteri Ajak Bentuk Koalisi Baru Demokrat PPP dan PKS

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)-@PDemokrat-Twitter

SBY Koalisi Baru - Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku adanya tawaran membentuk koalisi baru. 

Koalisi tersebut yang terdiri atas Partai Demokrat, PKS, dan PPP untuk maju di Pilpres 2024.

Tawaran itu, kata SBY, disampaikan oleh seorang menteri aktif di kabinet Jokowi. 

SBY mengatakan, Partai Demokrat mengetahui ajakan koalisi dari seorang menteri. 

Menteri tersebut masih aktif dari kabinet kerja pimpinan Presiden Jokowi, secara intensif melakukan lobi, termasuk kepada Demokrat dengan menawarkan membentuk koalisi baru, koalisi Demokrat, PKS, dan PPP. 

"Yang bersangkutan mengatakan, inisiatif ini sudah sepengetahuan Pak Lurah. Kata-kata sang menteri, bukan kata-kata saya," kata SBY.

BACA JUGA:

Hal tersebut disampaikan SBY saat memberi arahan dalam Sidang Majelis Tinggi Partai Demokrat di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Jumat 1 September 2023.

Hanya saja, SBY saat itu tidak menyebut nama menteri yang dia maksud. 

Beberapa pengurus dan kader senior Demokrat juga menolak menjawab pertanyaan terkait dengan nama menteri tersebut.

Dalam kesempatan yang sama, SBY juga mengungkap ada tawaran-tawaran bergabung dari kelompok bakal calon presiden lainnya, yaitu dari Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto. 

Pertemuan Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani membahas tawaran kerja sama itu.

"Yang kedua, Pak Prabowo datang ke Pacitan menemui saya dan menyampaikan juga ajakannya," kata SBY.

BACA JUGA:

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: